SuaraSumsel.id - Di momen bulan suci Ramadhan ini, Umi Pipik melaksanakan ibadah umrah. Tampak Umi Pipik tidak sendiri, dia bersama rombongan jemaah lainnya.
Umi Pipik pun membagikan momen ibadah ini dengan menceritakan sejarah dan kisah tempat-tempat penuh mustajab di Tanah Suci tersebut.
Istri Ustaz Jefri Al Buchori tengah berada di Jabal Uhud. Di gunung yang diceritakan Umi Pipik akan berada di surga, pernah terjadi perang besar.
Perang tersebut, perang Uhud. Yakni perang yang terjadi antara kaum muslimim yang dipimpin langsung Rasullah berhadapan dengan kaum Qurais.
Baca Juga:Lima Jam Demonstrasi, DPRD Sumsel Terima dan Janji Teruskan Tuntutan Mahasiswa Aliansi BEM Se-Sumsel
Ketika itu, kaum muslimim mengalami kekalahan.
Di media sosialnya, dia pun menuliskan narasi dan cerita mengenai Jabal Uhud.
"Tour ziarah ke jabal uhud (gunung uhud). Jabal uhud adalah salah satu gunung yang akan berada di surga dan di tempat ini terjadi perang uhud, antara kaum muslimin yang dipimpin langsung oleh Rasulullah dengan kamu qurais, di sini kaum muslimin memgalami kekalahan," tulis Umi Pipik, Jumat (8/4/2022).
Ketika perang Uhud tersebut, sambung Umi Pipik, mengakibatkan puluhan sahabat Nabi Muhammad SAW tewas.
"Termasuk paman Rasulullah, sayyidina Hamzah bin Abdul Muthalib. Nabi SAW sangat bersedih atas kematian paman yang gugur syuhada," katanya.
Umi Pipik pun kemudian mendoakan orang-orang yang ingin berziarah ke kota Madinah akan segera terwujud.
"Semoga Allah ijinkan kalian semua utk menziarahi kota Madinah," harap Umi Pipik.
Unggahan Umi Pipik ini pun kemudian banyak dikomentari pengikut media sosialnya. Sebagian besar, mereka menga-aminkan- harapan Umi Pipik tersebut.
Sekaligus, berdoa agar bisa menjalani ibadah umrah seperti Umi Pipik saat bulan suci Ramadhan ini.
Sederet netizen pun langsung mengamini ucapan Umi Pipik tersebut.
"MaasyaaAllah tabarakallah Umi, semoga Allah izinkan ana dan keluarga untuk ke sana juga, aamiin allahumma aamiin," komentar netizen.
"Aamiin yaa Rabbal alamiin," imbuh netizen lainnya.
"MaasyaaAllah tabarakallah Umi,, semoga Allah izinkan ana dan keluarga untuk kesana juga, aamiin allahumma aamiin," ujar lailatrrofiqoh.