8 Negara yang Bisa Anda Kunjungi dengan Egypt Air

Anda bisa memesan tiketnya di Traveloka.

Fabiola Febrinastri
Jum'at, 15 Juli 2022 | 10:41 WIB
8 Negara yang Bisa Anda Kunjungi dengan Egypt Air
Ilustrasi bandara (Shutterstock)

China dikenal sebagai Negara Asia dengan sistem ekonomi terbesar kedua di dunia dengan pendapatan Produk Domestik Bruto sebesar USD 23,21 triliun di tahun 2017. China juga sebagai Negara penghasil beberapa komoditas penting seperti emas, perak, tembaga, batu bara, timah, nikel, aluminium, besi, dan lainnya.

5. Prancis
Prancis menjadi Negara kunjungan Egypt Air yang mendarat di dua kota bagian Nice dan Paris. Untuk kota Nice akan mendarat di bandara Nice Cote d’Azur Airport. Sedangkan, kota Paris akan mendarat di bandara Charles de Gaulle Airport.

Prancis sebagai salah satu Negara yang ramai dikunjungi karena menyediakan banyak destinasi wisata alam terbaik di Prancis. Bahkan semua orang yang berkunjung ke Negara ini tidak akan pernah melewatkan keindahan Menara Eiffel yang menjadi ikon dari Negara ini.

6. German
Jerman menjadi Negara kunjungan yang menerima Egypt Air dan mendarat di beberapa kota sekaligus seperti Berlin, Dusseldorf, Frankfurt, Hamburg, dan Munich.

Baca Juga:3 Maskapai Penerbangan Internasional Kembali Mendarat di Bali, Harapan Baru Bagi Pariwisata

Untuk kota Berlin, Egypt Air akan mendarat di bandara Berlin Brandenburg Airport dan Berlin Schonefeld Airport. Kota Dusseldorf akan mendarat di bandara Dusseldorf Airport, Frankfurt akan mendarat di bandara Frankfurt Airport, Hamburg akan mendarat di bandara Hamburg Airport, dan Munich akan mendarat di bandara Munich Airport.

German menjadi salah satu Negara top dalam dunia sepak bola karena mereka sempat menjadi juara piala dunia 2014 dan menjadi tempat wisata yang membuat semua orang terpesona. Brandenburg Gate menjadi simbol utama Berlin dan menjadi lambang dari penyatuan Berlin Barat dan Berlin Timur.

7. Jepang
Jepang menjadi Negara Asia tujuan Egypt Air yang akan mendarat di dua kota sekaligus seperti Osaka dan Tokyo. Di kota Osaka akan mendarat di bandara Kansai International Airport sedangkan di Tokyo akan mendarat di bandara Narita International Airport.

Jepang menjadi salah satu Negara kepulauan di kawasan Asia Timur yang letaknya di ujung barat Samudra Pasifik dan bersebelahan dengan Tiongkok. Jepang merupakan Negara yang menyimpan banyak keindahan alam dan kesenian seperti gunung Fuji dan bunga sakura yang indah.

Jepang juga Negara yang terkenal akan kedisiplinannya antar sesame sehingga menjadikan Negara Asia yang maju. Jepang sering disebut sebagai negara matahari atau Negara Sakura karena akan indah bila sudah musim Sakura.

Baca Juga:5 Maskapai Penerbangan Terbaik di Dunia

8. Pakistan
Pakistan menjadi Negara tujuan Egypt Air yang mendarat di kota Karachi tepatnya di bandara Jinnah International Airport. Pakistan adalah Negara federal yang memiliki sistem parlemen yang terdiri dari 4 provinsi dan 4 daerah federal yang berpenduduk lebih dari 170 juta orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak