Maghrib (Buka Puasa): 18:12 WIB
Isya: 19:20 WIB
Menjelang waktu berbuka, umat Muslim dianjurkan untuk berdoa dan mengingat nikmat yang diberikan Allah SWT.
Salah satu doa berbuka puasa yang dapat diamalkan adalah sebagai berikut:
Baca Juga:Willie Salim Bakal Diperiksa Polisi, Kontroversi Tragedi Rendang Hilang di BKB Makin Panas
Lafal Doa Buka Puasa
اَللّٰهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَىٰ رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ
Baca Juga:Kemarahan Warga Palembang Kian Besar, Willie Salim Didesak Diproses Hukum
Latin:
Allahumma laka shumtu wa bika amantu wa ‘ala rizqika afthartu.
Baca Juga:Mudik Asyik BUMN 2025: BRI Palembang Berangkatkan 250 Pemudik
Artinya:
“Ya Allah, untuk-Mu aku berpuasa, kepada-Mu aku beriman, dan dengan rezeki-Mu aku berbuka.”
Tradisi Buka Puasa di Sumatera Selatan
Di wilayah Sumatera Selatan, khususnya Palembang, Banyuasin, dan Ogan Ilir, berbuka puasa sering kali dilakukan dengan makanan khas daerah.
Salah satu hidangan yang tidak pernah absen adalah pempek, yang menjadi ikon kuliner Palembang.
Selain pempek, masyarakat juga menikmati aneka takjil seperti kolak pisang, es kacang merah, dan laksan.