SuaraSumsel.id - Seiring perkembangan dunia yang terus maju, memilih jurusan kuliah yang memiliki prospek karier yang menarik dan cerah menjadi keputusan penting bagi calon mahasiswa.
Bagi para siswa yang ingin memastikan masa depan yang cerah setelah lulus, terdapat beberapa pilihan jurusan yang menawarkan beragam peluang karier yang menjanjikan.
Berikut ini adalah daftar tujuh jurusan yang memberikan banyak kesempatan kerja yang menarik.
Ekonomi Pembangunan
Baca Juga:Tips Menentukan Jurusan Kuliah yang Tepat Agar Sukses di Masa Depan
Jurusan ini mempelajari tentang pembangunan ekonomi pada suatu negara, mencakup bidang industri, perbankan, bisnis, dan isu ekonomi lainnya. Lulusan jurusan ekonomi pembangunan dapat bekerja sebagai trend analyst, business analyst, financial analyst, account officer, dan banyak lagi.
Manajemen
Berkuliah di jurusan manajemen, mahasiswa akan mempelajari tentang pengelolaan organisasi dan bisnis. Lulusan manajemen memiliki banyak pilihan pekerjaan, termasuk manajer, dosen, pengusaha, business analyst, dan researcher in business and management.
Universitas Atma Jaya Yogyakarta jadi salah satu kampus swasta yang memiliki kualitas unggul untuk mendukung mimpi-mimpimu di masa depan. Tidak hanya jurusan manajemen saja, ada banyak jurusan di UAJY yang memiliki akreditasi unggul serta dilengkapi dengan sarana prasarana yang terbaik pula.
Akuntansi
Baca Juga:Kapan Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Atma Jaya Yogyakarta?
Jurusan ini mempelajari tentang metode pencatatan serta penyusunan laporan keuangan. Lulusan akuntansi dapat menjadi manajer keuangan, auditor, akuntan, akuntan pajak, akuntan publik, dan lainnya.
Ilmu Komunikasi
Ilmu komunikasi belakangan banyak diincar karena menjanjikan peluang karier yang besar sebagai humas atau public relation (PR), jurnalis, marketing komunikasi, content writer, dan lainnya.
Segera daftar di Universitas Atma Jaya jika kamu berminat menjadi sosok kreatif masa depan karena kampus swasta favorit di Yogyakarta ini siap menunjang mimpi-mimpi kamu di masa depan.
Informatika
Jurusan ini mempelajari tentang teknologi komputer dan pengembangan software. Posisi yang ditawarkan untuk lulusan jurusan informatika beragam, mulai dari programmer hingga data scientist & data analyst.
Sistem Informasi
Lulusan jurusan sistem informasi kini bisa dianggap sebagai lulusan yang banyak dibutuhkan dunia kerja. Alumnus jurusan sistem informasi merupakan kombinasi dari teknologi informasi dan aktivitas orang yang menggunakannya untuk mendukung operasi dan manajemen. Lulusan sistem informasi dibutuhkan di berbagai industri, termasuk network administrator, system analyst, dan lainnya.
Hukum
Jurusan terakhir yang masuk ke dalam daftar ini adalah hukum. Mempelajari mengenai sistem hukum yang diterapkan atau berlaku di kehidupan masyarakat, lulusan jurusan ini banyak dicari oleh perusahaan untuk menduduki posisi legal officer.
Selain menjadi legal officer, lulusan hukum juga dibutuhkan di perusahaan dalam posisi legal counsel, legal & compliance, data protection officer, fraud analyst, dan masih banyak lagi.
Masing-masing jurusan menawarkan kesempatan menarik bagi para calon mahasiswa untuk menggapai masa depan yang cerah. Memilih jurusan kuliah yang tepat sesuai minat dan bakat dapat membuka pintu peluang karier yang menjanjikan. Jadi, yuklah memilih jurusan yang tepat dan mengejar impian dalam perjalanan pendidikanmu!