SuaraSumsel.id - Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru dijadwalkan akan melantik enam bupati terpilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada tahun lalu.
Dari enam kepala daerah yang akan dilantik, salah satunya yakni Bupati Ogan Ilir terpilih, yakni Panca Wijaya.
Panca Wijaya yang berpasangan dengan wakilnya Ardani mampu mengungguli pemilihan kepala daerah melawan bupati petahana, Ilyas Panji Alam.
Panca Wijaya yang baru saja melepas masa lajangnya mampu meraih perolehan suara masyarakat Ogan Ilir hingga lebih dari 50 persen.
Baca Juga:Capai Harga Tertinggi, Karet Sumsel Tembus Rp 20.000/Kg
Diketahui, Panca Wijaya ialah anak Wakil Gubernur atau Wagub Mawadi Yahya. Panca Wijaya mampu mengikuti jejak sang ayah, Mawardi Yahya yang juga pernah menjadi bupati Ogan Ilir.
Mawardi Yahya memimpin kabupaten Ogan Ilir selama dua periode. Panca juga mengikuti jejak sang kakak, Ahmad Wazir Noviadi atau lebih akrab dipanggil Ovi.
Ovi berhasil menjadi Bupati Ogan Ilir 2016-2021. Namun jejaknya memimpin Ogan Ilir tidak selama Mawardi Yahya, Ovi hanya memimpin Ogan Ilir selama 21 hari.
Hal tersebut karena Ovi tersandung kasus narkoba. Meski hanya melewati proses rehabilitasi, namun jabatan bupati dilanjutkan pada wakilnya, Ilyas Panji Alam.
Pada pemilihan kepala daerah 2020 kemarin, Ovi pun digadangkan maju kembali namun batal.
Baca Juga:Ini Penyebab Produktivitas Padi Sumsel Masih Rendah
Meski tidak jadi maju pada pemilihan tersebut, Ovi ditunjuk sebagai ketua pemenangan pasangan sang adik, Panca Wijaya-Ardani.
Pasangan yang merupakan kombinasi unsur anak muda, dan Ardani ialah birokrat matang di Seketariat Daerah Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Sumsel akan dilantik Jumat (26/2/2021), besok.
"Kami khawatir kalau virtual nanti diganggu orang (diretas, Red) atau bisa juga gangguan sinyal yang membuat pelantikan tidak khidmat, kami sudah izin ke Kemendagri karena itu momen sakral," ujar Herman Deru, seperti dilansir dari ANTARA, Rabu (24/2/2021) yang memastikan akan melantik enam bupati terpilih.