Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Kamis, 15 Februari 2024 | 15:01 WIB
Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto menyapa awak media saat akan menggunakan hak pilihnya di TPS 033, Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraSumsel.id - Pasangan calon atau paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memperoleh hasil yang lebih unggul berdasarkan hitung cepat sejumlah lembaga survei, sampai dengan h+1 Pemilu.

Perolehan kemenangan pada hitung cepat ini pun mematik pernyataan Ketua Tim Kemenangan Daerah (TKD) paslon ini yang bersiap melaju ke Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Selatan (Sumsel). Benarkah kemenangan Prabowo Subianto mengubah peta Pilkada Sumsel 2024 ini?

Ketua TKD Sumsel, Mawardi Yahya menyampaikan jika perolehan suara paslon 2 di Sumsel sudah melebihi 50 persen. Pencapaian ini pun sesuai dengan target yang diinginkan TKD Sumsel yang mencapai 65 persen.

Sebagai Ketua TKD Prabowo-Gibran Sumsel ia pun memastikan telah mencapai target tersebut.

Baca Juga: Pemilih Kecewa! Surat Suara Caleg Sumsel Ditemukan Pesan Menohok Ini

Mawardi pun kemudian memuji sosok Prabowo yang merupakan seorang jenderal panutan yang perlu diteladani.

Karena itu, mantan Wagub Sumsel ini pun memastikan akan siap maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada tahun ini sebagai calon Gubernur (Cagub).

“Untuk itu (diajukan sebagai cagub Sumsel) saya menunggu perintah beliau saja,” ungkapnya yang memastikan kembali jika menyanggupi saat diajukan sebagai Cagub.

“Seandainya nanti ditunjuk untuk jadi Calon Gubernur, insya allah kita siap,” kata Mawardi Yahya kemudian.

Mawardi Yahya sebelumnya terpilih menjadi Wagub berpasangan dengan Herman Deru pada Pilkada 2018-2023. Setelah satu periode memimpin, Herman Deru juga memutuskan untuk kembali maju pada Pilkada 2024.

Baca Juga: Prabowo Unggul Quick Count di Sumsel, Mawardi Siap Calonkan Diri Jadi Gubernur

Selain itu, Herman Deru juga mengharapkan masih bisa berpasangan Mawardi Yahya pada Pilkada 2024.

Harapan Ketua DPD Partai NasDem ini tampaknya tidak terpenuhi jika Prabowo Subianto menginginkan Mawardi Yahya maju sebagai Cagub Sumsel.

Selan itu pula syarat maju Pilkada Sumsel juga dipengaruhi perolehan kursi DPRD Sumsel pada pemilihan legislatif (Pileg) termasuk kemungkinan koalisi partai nantinya. 

Sehingga, seberapa besar kemenangan Prabowo Subianto mempengaruhi peta Pilkada Sumsel 2024?

Load More