SuaraSumsel.id - Pemilihan umum (Pemilu) yang berlangsung pada hari kasih sayang seharusnya bisa membawa pesan damai. Namun tidak bagi kejadian Pemilu di Palembang ini yang berujung peristiwa berdarah.
Peristiwa ini bermula saat proses pemungutan suara Pemilu 2024 di TPS 27 RT 23 Kelurahan 30 Ilir Ilir Barat I Palembang. Di mana oknum linmas menyerang Ketua KPPS.
Peristiwa yang terjadi Rabu (14/2/2024) malam, dipicu pelaku tidak senang permintaannya agar istrinya yang tengah hamil didahulukan mencoblos namun ditolak.
Pada sekitar pukul 12.30 WIB, istri terduga pelaku berinisial SO hendak melakukan pencoblosan di TPS tersebut.
Diketahui SO yang memang tengah dalam kondisi hamil meminta kepada korban untuk didahulukan mencoblos. Meski sempaat ditolak korban, namun SO dan pelaku tidak merespon berlebihan.
Barulah pada malamnya, saat proses perhitungan dilakukan, pelaku yang mendatangi TPS tersebut dengan membawa golok dan tanpa basa-basi langsung membacok korban.
“Saat itu, saya sedang duduk sambil menulis di atas meja, lalu dia (terduga pelaku –red) datang dan langsung membacok dengan parang yang dikeluarkan dari balik pinggang kirinya,” ungkap korban kepada petugas di RS AK Gani, Rabu (14/2/2024) malam.
Akibatnya korban mengalami luka robek di bagian kepala atas sebelah kiri sehingga dilarikan ke rumah sakit, AK Gani untuk mendapatkan pertolongan medis.
Pelaku RV, warga Jalan Talang Kerangga, Lorong Lebak Malang, Kelurahan 30 Ilir Palembang sempat ingin kabur setelah menyerang.
Baca Juga: Sebagian Wilayah Sumsel Hujan di Hari Pencoblosan, Bikin Partisipasi Turun?
Petugas n Polsek Ilir Barat II Palembang, dibantu Satreskrim Polrestabes Palembang langsung melakukan pengejaran terhadap tersangka RV.
Kapolsek IB-II Palembang, Kompol Azizir Alim,SIk dikonfirmasi membenarkan peristiwa berdarah ini.
“Saat ini korban telah diperbolehkan pulang dan menjalani rawat jalan. Untuk motifnya terduga pelaku ini tidak senang karena istrinya ditolak untuk minta didahulukan melakukan pencoblosan karena tengah dalan kondisi hamil,” ungkap Kompol Azizir.
Berita Terkait
-
Sebagian Wilayah Sumsel Hujan di Hari Pencoblosan, Bikin Partisipasi Turun?
-
Serba Pink Sampai Bagi-bagi Coklat Gratis, TPS di Palembang Rayakan Valentine
-
Tampilan Kasual PJ Wali Kota Ratu Dewa Mencoblos di TPS
-
Waduh! TPS-TPS di di Palembang Kekurangan Surat Suara, Warga Tak Mencoblos
-
Bawaslu Sumsel Bongkar Praktik Politik Uang Sistem Paket, Modusnya Begini
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Pangkat Dua dan Akar Pangkat Dua: Pengertian, Rumus dan Contoh Soal
-
UMKM Jadi Sorotan Global, Dirut BRI Bicara Keuangan Berkelanjutan di Davos
-
Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif: Aturan Mudah yang Wajib Dikuasai
-
Usai Haji Halim Ali Wafat, Kejati Umumkan Status Kasus Tol Betung-Tempino
-
7 Fakta Prosesi Pemakaman Kemas Haji Abdul Halim Ali di Palembang