SuaraSumsel.id - Pada pekan terakhir Mei 2021 ini, Taman wisata alam Punti Kayu di Kota Palembang, Sumatera Selatan, sudah kembali dibuka untuk umum.
Meski sebelumnya ditutup karena situasi pandemi COVID 19.
"Objek wisata ini kembali dibuka setelah beberapa bulan terakhir dilakukan penutupan sementara dampak meningkatnya kasus penularan COVID-19," kata Manajer Punti Kayu Palembang Raden Azka di Palembang, Senin.
Guna menekan risiko penularan COVID-19, pengelola taman wisata alam Punti Kayu membatasi jumlah pengunjung yang masuk ke area wisata dan membatasi waktu kunjungan.
Melalui upaya tersebut diharapkan objek wisata alam ini tidak menjadi klaster penyebaran COVID-19 dan bisa selalu dibuka untuk umum, kata Raden Azka.
Di taman wisata alam yang luasnya sekitar 50 hektare itu, warga bisa menikmati pemandangan hutan pinus dan aneka satwa di dalamnya.
Tiket masuk ke taman wisata alam yang dilengkapi dengan berbagai wahana dan area foto tersebut Rp25.000 per orang pada Senin hingga Jumat serta Rp30.000 per orang pada Sabtu, Minggu, dan hari libur.
Wahana yang ada di taman wisata alam itu antara lain taman kupu-kupu, zona satwa, dan tempat bermain. Pengelola taman wisata juga menyediakan area berfoto dengan latar rumah pohon dan kincir angin.
Kontributor: Fitria.
Baca Juga: Tragis! Begini Kronologi Pemerkosaan Gadis Belia di Kebun Kopi Lahat Sumsel
Berita Terkait
-
UAS Ungkap Keunggulan Palembang: Punya BKB sebagai Panggung Syiar bagi Umat
-
Pemkot Palembang Tunda Pembayaran Tunjangan Pendapatan Pegawai, Ini Alasannya
-
Geger! Perempuan Ditemukan Tewas Tanpa Celana di TPU Palembang, Kepala dan Leher Luka
-
Menilik Produsen Tempe di Palembang: Gunakan Kedelai Impor hingga Harga Tak Bisa Naik
-
Alasan Istri akan Melahirkan, Pria di Palembang Ini Curi Sepeda Empat Kali
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Listrik Tak Stabil, Produksi Tambak Udang OKI Menurun dan Ribuan Tenaga Kerja Terancam
-
Di Balik Penyerangan Sadis di PS Mall Palembang, Ada Konflik yang Sudah Lama Membara
-
Terungkap! 5 Fakta Penyerangan Depan PS Mall Palembang yang Libatkan Antar Kelompok
-
5 Cushion yang Hasilnya Mirip Foundation Cair Mahal, Makeup Auto Flawless
-
Tak Perlu ke Rumah Sakit! Ini Daftar Puskesmas di Palembang yang Bisa Rawat Inap 2026