Menanggapi kondisi ini, pengamat keuangan Dedy Hidayat mengimbau masyarakat untuk tidak terburu-buru mengambil keputusan berdasarkan fluktuasi jangka pendek.
Ia menekankan bahwa tren jangka panjang emas masih menunjukkan arah yang positif, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi global dan potensi pelemahan nilai mata uang.
“Penurunan seperti ini justru bisa menjadi momen yang baik bagi masyarakat untuk mulai mengakumulasi emas sebagai bagian dari strategi investasi,” ujarnya.
Menurutnya, investor pemula sebaiknya tidak terlalu terpaku pada pergerakan harga harian yang bersifat spekulatif.
Baca Juga:Momen Liburan Sri Mulyani di Palembang: Ngopi, Dengar Beyonce dan Obrolin Buku
Sebaliknya, mereka perlu memiliki pemahaman yang kuat mengenai tujuan keuangan, kesabaran dalam berinvestasi, serta pentingnya diversifikasi portofolio.