SuaraSumsel.id - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru memastikan akan melantik kepala daerah setingkat bupati dan wali kota yang menjadi pejabat (PJ) di 7 kota dan kabupaten. Hal ini dilakukan karena masa jabatan kepala daerah di wilayah tersebut sudah habis.
Adapun ketujuh PJ Wali Kota dan Bupati akan dilantik oleh Gubernur Herman Deru pada 18 September 2023. Gubernur Herman Deru pun memastikan jika ketujuh nama tersebut sudah mendapatkan penetapan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Aku sebutke Yo Walikota Palembang Ratu Dewa, Kota Prabumulih Elman, Bupati Muaraenim Pak Rizali, Bupati Banyuasin Hani, Kota Lubuklinggau Trisko, Walikota Pagaralam Lusapta, Empat Lawang Pak Sekda Fauzan. Pelantikannya pada 18 September dilaksanakan di Griya Agung secara berbarengan,” kata Herman Deru ditemui usai menghadiri acara Pemecahan Rekor MURI 1200 Guru PAUD dan TK se-Kota Palembang di Hall Wisma Atlet Jakabaring Sport City (JSC), Kamis (14/9/2023).
Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, rencana tersebut diungkapkan Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Sumsel, Edward Chandra.
Baca Juga:Kadis di Pemprov Sumsel Viral, Disangka Mentor Aplikasi Investasi Bodong FEC
Pemprov Sumsel sudah gelar rapat persiapan pelantikan dengan perwakilan kabupaten dan kota dari daerah masing-masing.
Adapun nama lengkap wali kota dan bupati yang bakal dilantik pada 18 September 2023 yakni:
- Pj Wali Kota Palembang dijabat Ratu Dewa yang saat ini menjabat Sekda Palembang
- Pj Bupati Banyuasin dijabat Hani Syopiar Rustam yang saat ini menjabat Sekretaris Ditjen Dukcapil Kemendagri
- Pj Wali Kota Lubuklinggau dijabat oleh Trisko Defriyansa yang saat ini menjabat Sekda Lubuklinggau
- Pj Bupati Muaraenim dijabat Ahmad Rijali yang saat ini menjabat Kepala Dinas Perdagangan Sumsel
- Pj Wali Kota Prabumulih dijabat Elman yang saat ini menjabat Sekda Prabumulih
- Pj Bupati Empat Lawang dijabat Pauzan Khoiri yang saat ini menjabat Sekda Empat Lawang
- Pj Wali Kota Pagaralam dijabat Lusapta Yudha Kurnia yang saat ini menjabat Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Sumsel.