Rumah Dansat Brimob Polda Terbakar Saat Ditinggal BKO ke Papua, Polisi Ungkap Fakta Ini

Kondisi terkini dari rumah dinas Dansat Brimob Polda Sumsel nampak ludes terbakar dan hanya menyisakan puing-puing dinding dan kekinian terpasang garis polisi.

Tasmalinda
Senin, 24 Juli 2023 | 22:27 WIB
Rumah Dansat Brimob Polda Terbakar Saat Ditinggal BKO ke Papua, Polisi Ungkap Fakta Ini
Ilustrasi kebakaran. Rumah Dansat Brimob Polda terbakar saat ditinggal BKO ke Papua, polisi ungkap fakta ini [shutterstock]

SuaraSumsel.id - Peristiwa kebakaran terjadi di rumah dinas Komandan Satuan atau Dansat Brimob Polda Sumsel pada Senin (24/7/2023) sekitar pukul 03.36 WIB. Polisi mengungkapkan kebakaran tersebut akibat terjadi konsleting listrik.

Hal tersebut dibenarkan Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Supriadi. Dia mengungkapkan penyebab kebakaran terjadi karena korsleting listrik di salah satu ruangan.

Lima unit mobil Damkar Kota Palembang berhasil memadamkan api, yang sebelum warga sekitar lokasi kejadian ikut membantu memadamkan dengan alat seadanya.

Kondisi terkini dari rumah dinas Dansat Brimob Polda Sumsel nampak ludes terbakar dan hanya menyisakan puing-puing dinding dan kekinian terpasang garis polisi.

Baca Juga:Jaga Ekosistem Sungai, KNP Sumsel Beri Edukasi dan Aksi Nyata Untuk Masyarakat Pesisir

Saat kejadian kebakaran itu, hanya ditempati oleh anak istri dari Kombes Pol Donyar Kusumadji SIK, serta tiga orang ajudan. Dansat Brimob Polda Sumsel Kombes Pol Donyar Kusumadji SIK sendiri tengah menjalankan tugas BKO Polda Papua sebagai Komandan Operasi Amole.

“Iya, masih BKO (bertugas) di Polda Papua,” tambah Supriadi.

Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Kombes Pol Donyar Kusumadji sebagai Komandan Operasi Amole di Papua membawahi Polda Sumsel dan Polda Kalteng. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini