SuaraSumsel.id - Kejadian nahas dialami pasien nenek berusia 109 tahun di Muratara, Sumatera Selatan (Sumsel) pada akhir pekan lalu. Dia meninggal dunia setelah mobil ambulans yang membawanya kecelakaan menuju rumah sakit, RSUD Rupit.
Nenek yang diketahui bernama Zubaidah merupakan pasien yang dibawa mobil ambulance BG 9022 QZ dari Puskesmas Muara Kulam, menuju RSUD Rupit. Nahasnya saat di jalin Sumatera (jalisum) Desa Lubuk Kemang, Kecamatan Rawas Ulu, ambulans tersebut hilang kendali.
Akibatnya, sang nenek yang dibawa di dalam mobil juga terjatuh. Melansir suaralinggau.com-jaringan Suara.com, ambulance membawa empat orang kerabat pasien dari Puskesmas Muara Kulam menuju rumah sakit RSUD Rupit.
4 penumpang alami luka berat serta 1 sopir mengalami luka ringan.
Baca Juga:Kasus Pemalsuan Surat, Mantan Ketua DPW PKS Sumsel Erza Saladin Ditahan
Sayangnya, sang nenek Zubaidah tidak tertolong saat dibawa ke rumah sakit daerah tersebut.
Sekretaris Dinas Kesehatan Sumsel Tasman membenarkan kejadian tersebut. Pasien dinyatakan meninggal dunia yang berusia 109 tahun, dan 5 diantaranya masih dalam perawatan di RSUD.
“Itu benar mobil ambulans dari Puskesmas Muara kulam, dan mobilnya alami kecelakaan tunggal,” ujarnya.