Tetiba Muncul Media Sosial 'Pecinta Ferdy Sambo', Warganet Ramai Mencerca

Belum lama ini mendadak muncul media sosial pecinta Ferdy Sambo yang ramai dicerca warganet.

Tasmalinda
Selasa, 08 November 2022 | 07:40 WIB
Tetiba Muncul Media Sosial 'Pecinta Ferdy Sambo', Warganet Ramai Mencerca
Terdakwa kasus pembunuhan Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), Ferdy Sambo ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.

SuaraSumsel.id - Belum lama ini, muncul tetiba sebuah komunitas pecinta Ferdy Sambo, yang diketahui ialah dalang pembunuhan berencana pada ajudannya sendiri, Brigadir J. Komunitas ini muncul di media sosial Tik Tok dengan unggahan yang dikomentari puja puji pada mantan Kadiv Propam Polri tersebut.

Anggota komunitas tersebut diketahui memberikan dukungan dan pujian kepada Ferdy Sambo.

"Semangat terus orang baik," tutur netizen lain.

"Kok bapak manis sih pak," kata netizen yang lainnya.

Baca Juga:Gerhana Bulan Total Hari Ini, Warga Sumsel Bisa Menikmati di Jam Berikut Ini

"Ganteng banget," sambunng seorang netizen. 

Munculnya komunitas pecinta Ferdy Sambo dengan cepat menyebar luas, hingga akhirnya dicerca oleh warganet.

Perihal itu, sejumlah netizen ramai mengecam dukungan yang diberikan anggota komunitas pecinta Ferdy Sambo tersebut.

"Warga TikTok emang pada sakit jiwa. Kayak begini dibilang masih orang baik padahal udah melenyapkan nyawa orang," tulis seorang netizen.

"Itu mah buzzer-nya Sambo, yakin gua dibayar semua itu. Dia gak mau kalah," ucap netizen lain. 

Baca Juga:Anggota DPRD Mura Sumsel Ditangkap Saat Asyik Pesta Sabu di Rumah Kontrakan

"Yang komen paling juga karyawan-karyawannya di judi online-nya," ujar netizen yang lainnya.

"Kok bisa ya? Menurut kalian gimana mak?" tulis akun Instagram @tante.rempong.official, dilansir pada Senin (7/11/2022). 

Tidak seperti media sosial pecinta Ferdy Sambo, belum lama ini muncul dukungan pada Bharada E yang juga berstatus tersangka.

Dia berstatus tersangka namun dibela netizen karena dianggap sebagai anak buah yang patuh pada atasan, hingga tidak bisa mengelak saat disuruh menembak brigadir J.

Melansir matamata.com-jaringan Suara.com, beberapa netizen TikTok memuji penampilan baru Bharada E saat muncul di persidangan kasus Ferdy Sambo belakangan ini.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini