PSSI Sumsel Cari Calon Ketua Umum, Ini Jadwal Dan Tahapannya

Selanjutkan akan diadakan pengumuman bakal calon ketua dan anggota komite eksekutif pada 21 Oktober 2022.

Tasmalinda
Rabu, 28 September 2022 | 09:25 WIB
PSSI Sumsel Cari Calon Ketua Umum, Ini Jadwal Dan Tahapannya
Logo PSSI. PSSI Sumsel cari ketua umum. [Adie Prasetyo Nugraha/Suara.com]

SuaraSumsel.id - Asosiasi Provinsi PSSI Sumatera Selatan (Sumsel) membuka pendaftaran calon ketua umum yang dimulai pada 1 Oktober 2022. Nantinya pencarian ketua umum PSSI Sumsel ini akan diikutsertakan dalam Kongres Luar Biasa pada 5-6 November 2022.

Karena salah satu agenda utama dalam KLB itu yakni mengganti Ketua Asprov PSSI Sumsel Ucok Hidayat masa bakti 2018-2022.

Ketua Komite Pemilihan Asprov PSSI Sumsel Ucok Hidayat di Palembang, Selasa, mengatakan pihaknya telah merilis tahapan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI Sumsel yang tertuang SKEP/001/IX/2022 tentang tahapan Kongres Luar Biasa pemilihan Asosiasi PSSI Provinsi Sumsel tahun 2022.

“Kami mengundang siapa pun yang terpanggil dan memiliki dedikasi tinggi untuk kemajuan sepak bola di Sumsel untuk mendaftar menjadi Ketua Umum,” kata dia.

Baca Juga:4 Fakta Gudang BBM Ilegal di Ogan Ilir Sumsel Terbakar: Pemilik Melarikan Diri

Pihaknya juga telah menyosialisasikan terkait pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) ini ke seluruh Asosiasi Kota PSSI dan Asosiasi Kabupaten PSSI di seluruh Sumatera Selatan.

Adapun dalam tahapan kongres itu, pendaftaran bakal calon ketua dan anggota komite eksekutif akan digelar 1-10 Oktober 2022.

Tahapan dilanjutkan verifikasi dokumen pada 12-15 Oktober 2022 dan perbaikan berkas pada 16-20 Oktober 2022.

Selanjutkan akan diadakan pengumuman bakal calon ketua dan anggota komite eksekutif pada 21 Oktober 2022.

Melansir ANTARA, dilanjutkan dengan penetapan calon ketua umum dan anggota komite eksekutif pada 1 November 2022 atau sebelum dimulainya KLB pada 5-6 November 2022.

Baca Juga:Gudang Simpan BBM Ilegal di Sumsel Kembali Terbakar, Kali Ini di Ogan Ilir

Hidayat menegaskan setiap calon yang berkompeten atau memenuhi persyaratan dipastikan memiliki kesempatan untuk menjalani proses pemilihan Ketua Umum Asprov PSSI Sumsel.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini