"Teman ya teman, bos yang katanya mau promosi, malah memakan kamu, menghancurkan kamu," ujar Lucky.
Mendengar penjelasan politik, Angie langsung memotongnya, agar tidak lagi membahas mengenai politik.
Mantan DPR RI dua periode ini mengaku lebih memilih menuruti pesan sang ayah."Jika ngomong politik, ada rasa trauma, gitu. Angie mengaku salah, dan tidak mau ke situ-situ lagi (ke politik)," sambung Angie.
"Deddi jangan ngomongin politik lagi. Apapun perbuatan orang pada Angie, diterima. Angie mendapat hidayah," aku Angie.
Istri almarhum Adjie Massaid ini lebih ingin bersahabat dan berteman, bukan hanya ada kepentingan.
Mendengar Angie mengungkapkan hal tersebut, sang ayah Lucky pun kembali berpesan agar apa yang sudah dilewati, agar diambil hal yang positif.
"Menghadapi 10 tahun Angie ini, papa mendapatkan pengalaman. Semua ini karena kecintaan yang tulus, musuh pun kita kasihi, apalagi anak kita," ungkap Lucky.
"Memang banyak orang yang berbicara kasih, tetapi saya yang mengalami the real case itu, diuji dalam pengalaman," sambung ia.
"Saya bersyukur diberi pengalaman, apa artinya kasih. Janganlah, kita dipisahkan kasih karena berbagai perbedaan," ungkap Lucky.
Baca Juga:Hujan Lebat Bakal Melanda 8 Wilayah di Sumsel Hari Ini, Disertai Petir
Saat Angie bebas, ayah Lucky mengaku seolah sudah menemukan kedamaian dan tidak akan mau malu atas apa yang sudah terlewati.