Kisah Mak Onah, Warga Mata Merah Palembang yang Dibangunkan Rumah oleh Presiden Jokowi

Pertemuan Mak Onah dengan Presiden Joko Widodo memberikan kesan sangat berarti, Selasa (25/1/2022).

Tasmalinda
Selasa, 25 Januari 2022 | 17:04 WIB
Kisah Mak Onah, Warga Mata Merah Palembang yang Dibangunkan Rumah oleh Presiden Jokowi
Mak Onah, warga Palembang yang dibangunkan rumah oleh Presiden Jokowi [Suara.com/Welly JT]

" Alhamdullilah ada masyarakat yang mengibahkan tanah untuk Mak Onah agar bisa dibangun rumah dan menjadi tempat tinggal yang layak bagi Mak Onah dan adiknya," ujar Rusdi. 

Dikatakan Rusdi, usai mendapatkan tanah hibah itu pihaknya dibantu Kepolisian dan warga sekitar akan langsung membangun rumah untuk Mak Onah. 

" Material sudah siap dan akan segera dibangun. Untuk legalitas sudah diurus dan statusnya punya Mak Onah,"ujar Rusdi. Kapolsek Kalidoni AKP Irwan Sidik mengatakan untuk material sudah masuk bila tidak hujan maka akan segera dibangun rumah untuk Mak Onah. 

"Presiden berharap rumah yang layak untuk Mak Onah, ditanah seluas 10x10 m2 segera dibangun agar Mak Onah segera mendapat tempat tinggal yang layak," ujarnya. 

Baca Juga:Mantan Gubernur Sumsel Alex Noerdin Disebut Terima Fee Rp4,8 Miliar, Kasus Korupsi Masjid Sriwijaya

Bila tidak hujan pembangunan rumah Mak Onah ditargetkan 2 minggu selesai. Dan selama pembangunan ini ada 10 anggota yang memback up untuk berjaga dan memantau pengerjaan pembangunan rumah Mak Onah. 

"Untuk rumah Mak Onah akan dibangun dengan ukuran tipe 36 ,"pungkasnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini