Tak Bertahan Lama, Papan Ucapan Sumsel Daerah Termiskin Diangkut

Aksi memberikan ucapan selamat, karena Sumsel menjadi daerah termiskin oleh OKP tidak bertahan lama.

Tasmalinda
Senin, 22 Februari 2021 | 11:31 WIB
Tak Bertahan Lama, Papan Ucapan Sumsel Daerah Termiskin Diangkut
Papan ucapan Sumsel daerah termiskin [istimewa] Tidak berlangsung lama, reklame papan ucapan daerah termiskin langsung diangkut.

"Hal tersebut yang kami sesalkan," pungkasnya.

Para OKP di Sumsel ini menggelar aksi melalui pengiriman karangan bunga sebagai ucapan kritik kepada pemerintah Sumatera Selatan yang menjadi 10 daerah besar termiskin di Indonesia.

Pencatatan sebagai daerah termiskin ini berasal dari rilis yang dikeluarkan BPS mengenai tingkat kemiskinan pada September tahun lalu.

Saat itu, angka kemiskinan di Sumsel mengalami peningkatan dibandingkan Maret 2020. 

Baca Juga:Resmi, Bangunan Pemerintahan di Sumsel Wajib Ornamen Tanjak

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis angka kemiskinan di Sumsel meningkat menjadi 12,98 persen atau mengalami kenaikan 0,32 pesen dibandingkan pada Maret 2020.

Pada awal mula terjadi pandemi, Maret 2020, angka kemiskinan di Sumsel sebesar 12,66 persen. Dengan angka kemiskinan demikian, maka jumlah masyarakat miskin di Sumsel mencapai 1.119.650 orang.

Ilustrasi pasar tradisional di Bandung. [Antara]
Aktivitas pasar tradisional [Antara]

Jumlah itu meningkat sebanyak 380.070 orang dibandingkan pada bulan Maret, dimana jumlah masyarakat miskin mencapai 1.081.580 orang.

Menanggapi hal ini, Wagub Sumsel Mawardi Yahya pun mengutarakan Pemerintah berupaya meningkatkan program pengentasan kemiskinan yang telah berjalan beberapa tahun terakhir.

Di mana, program pengentasan kemiskinan perlu ditingkatkan pelaksanaannya guna menekan angka kemiskinan yang cukup tinggi sekitar 12,5 persen.

Baca Juga:Pandemi Bikin Angka Kemiskinan Sumsel Naik, Masuk 10 Provinsi Termiskin

Dilansir dari ANTARA, menurut Mawerdi, guna menurunkan angka kemiskinan di provinsi berpenduduk sekitar 8,6 juta jiwa itu, pejabat instansi terkait jajarannya diminta tidak hanya berkoordinasi dalam menghimpun data dan program saja, tetapi lebih memaksimalkan aksi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini