SuaraSumsel.id - Pemerintah Kota Palembang melepas arak-arakan 44 pasangan pengantin yang mengikuti nikah massal di halaman kantor Wali Kota, Kamis pagi. Kegiatan tahunan ini digelar bekerja sama dengan Pengadilan Agama Kelas I Palembang.
Sekretaris Daerah Kota Palembang, Aprizal Hasyim, menjelaskan, acara nikah massal ini merupakan bentuk kepedulian Wali Kota Ratu Dewa kepada masyarakat yang selama ini belum memiliki buku nikah.
“Dengan mendapatkan buku nikah, pasangan ini telah memperoleh kepastian hukum dan pernikahannya diakui negara,” ujar Aprizal. Ia menambahkan, program nikah massal akan terus diselenggarakan setiap tahun.
Assisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, M. Ichsanul Akmal, menjelaskan bahwa dari 44 pasangan, 43 pasangan merupakan pasangan lama yang belum memiliki buku nikah, sedangkan satu pasangan merupakan pasangan baru menikah. Ia menekankan, kegiatan ini penting agar status pernikahan pasangan sah secara hukum dan pasangan dapat mengurus hak anak serta waris.
Acara pelepasan arak-arakan pengantin berlangsung meriah dengan iringan Marching Band. Seluruh pasangan diberangkatkan dari pelataran Pemkot menuju Hotel Swarna Dwipa untuk melangsungkan resepsi pernikahan dengan menaiki sembilan mobil odong-odong.
Ichsanul berharap kerja sama antara Pengadilan Agama dan Pemkot Palembang terus berlanjut untuk membantu masyarakat memperoleh kepastian hukum dalam pernikahan.
Nikah massal ini tidak hanya menjadi momen sakral bagi pasangan pengantin, tetapi juga mencerminkan kepedulian pemerintah dalam melegalkan pernikahan masyarakat secara resmi dan memberikan kebahagiaan yang layak dirayakan.
Berita Terkait
-
Ikan Mati Massal di Sungai Musi, Warga Sebut Limbah PT Pusri Diduga Penyebabnya
-
Inflasi Palembang September 2025, Cabai dan Daging Jadi Biang Kenaikan Harga
-
Cuaca Buruk, Pesawat Super Air Jet Terpaksa Mendarat Darurat di Palembang
-
Palembang Uji Coba Jalan Satu Arah di Jalan AKBP Cek Agus Mulai 2 Oktober, Warga Siap-siap!
-
Fitrianti Agustinda Gunakan Dana PMI Rp4 Miliar untuk Skincare, hingga Biaya Sekolah Anak
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Tingkatkan Produktivitas & Efisiensi Layanan, BRI Konsisten Lakukan Business Process Reeingineering
-
Cek Fakta: Viral Video Cak Imin Bicara Pemutihan Utang BPJS, Benarkah?
-
Cek Fakta: Viral Isu Menkeu Purbaya Curiga Permainan Bunga Rp285,6 Triliun Bikin TPG Telat
-
Semen Baturaja Sabet 3 Penghargaan GRC 2025, Bukti Tata Kelola dan Kepemimpinan Unggul
-
UMKM Panen Rezeki di Sriwijaya Ranau Gran Fondo 2025, Gubernur Dorong Produk Lokal Naik Kelas