SuaraSumsel.id - Komitmen menjadikan Sumatera Selatan sebagai pusat lahirnya generasi muda melek finansial dan berjiwa wirausaha terus digaungkan.
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sumatera Selatan resmi mengumumkan gelaran Sultan Muda DIGINATION Festival 2025, sebuah ajang megah yang akan menjadi panggung lahirnya 100.000 Sultan Muda sebuah sebutan bagi generasi muda penggerak ekonomi digital daerah.
Festival ini merupakan bagian dari program prioritas Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel yang selaras dengan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden RI.
Acara akan dilangsungkan selama tiga hari penuh, mulai 12–14 September 2025, di Gedung OJK Provinsi Sumsel dan Lapangan DPRD Sumsel, Palembang.
“Anak-anak muda adalah kekuatan masa depan. Kami ingin memastikan mereka mendapat ekosistem yang tepat untuk tumbuh menjadi wirausahawan yang tangguh, melek keuangan, dan cakap digital,” ujar Arifin Susanto, Kepala OJK Sumsel, saat membuka rapat koordinasi dan media update, Rabu (16/7/2025).
Festival ini juga merupakan bagian dari program kerja Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Sumsel 2025, yang bertujuan mendorong literasi keuangan, inklusi finansial, dan semangat entrepreneurship di kalangan milenial dan Gen Z Sumsel.
Lima Sub-Kegiatan Utama Digination Festival 2025:
DIGINATION Summit – Forum inspiratif bersama tokoh-tokoh digital dan finansial nasional.
DIGINATION Entrepreneur Expo – Pameran UMKM dan startup muda Sumsel.
DIGINATION Competition – Lomba ide bisnis dan inovasi digital untuk pelajar dan mahasiswa.
DIGINATION Experience Zone – Zona interaktif untuk menjajal teknologi dan edukasi keuangan.
DIGINATION RUN 2025 – Fun run bertema literasi keuangan dan semangat kolaborasi anak muda.
Dengan menggandeng berbagai pemangku kepentingan—pemerintah daerah, dunia usaha, kampus, dan komunitas—OJK optimistis Sultan Muda DIGINATION Festival 2025 bisa mempercepat lahirnya generasi tangguh dan berdaya saing global.
Baca Juga: Dari Kemasan Kopi hingga AI, Ini Cara OJK & Pemkot Palembang Bantu UMKM Naik Kelas
“Tujuan akhirnya bukan hanya menumbuhkan wirausaha muda, tapi juga mewujudkan kesejahteraan merata lewat ekonomi inklusif. Ini langkah nyata menuju Sumsel Maju Terus Untuk Semua,” tambah Arifin.
Tag
Berita Terkait
-
Dari Kemasan Kopi hingga AI, Ini Cara OJK & Pemkot Palembang Bantu UMKM Naik Kelas
-
Bank Indonesia Warning: 4 Komoditas Ini Bisa Picu Inflasi di Sumsel Akhir Tahun
-
DPRD Sumsel Gelar Rapat Paripurna, Gubernur Tanggapi Fraksi dan Pansus Resmi Dibentuk
-
Kutukan Sapatha Sriwijaya: Warisan Kuno yang Masih Menjerat Pejabat Hari Ini
-
Ironi PLTU Sumsel 1: Kebun Sawit Warga Digusur, Ganti Rugi Tak Masuk Akal
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
7 Foundation Radiant Finish untuk Wajah Terlihat Cerah dan Segar
-
5 Bedak Padat untuk Hasil Makeup Natural dan Terlihat Halus
-
5 Hal Penting tentang Sejarah Bundaran Air Mancur Palembang yang Perlu Diketahui
-
Palembang Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat Disertai Petir di Sumsel
-
5 Cushion Lokal Terbaru untuk Makeup Praktis di 2026