SuaraSumsel.id - Nama Arlan kembali menjadi perbincangan hangat setelah berhasil meraih suara terbanyak dalam Pilkada Serentak 2024 di Prabumulih. Bersama pasangannya, Franky Nasril, pasangan nomor urut 01 ini unggul telak dengan 59.492 suara, setara dengan 53,29% dari total suara sah. Kemenangan ini semakin menguatkan posisi Arlan sebagai sosok yang tidak hanya kontroversial tetapi juga populer di hati masyarakat.
Aksi Arlan yang sempat viral saat memperkenalkan keempat istrinya di atas panggung kampanye di Kecamatan Cambai ternyata tidak mengurangi elektabilitasnya. Kejujurannya soal kehidupan rumah tangga dianggap sebagai cerminan keberanian dan keterbukaan seorang pemimpin.
Keempat istrinya kompak mengenakan kemeja biru langit saat itu bahkan ikut menjadi daya tarik tersendiri dalam kampanye yang dihadiri warga.
Unggul di seluruh kecamatan Arlan Franky membuktikan dominasi mereka di wilayah Prabumulih Barat, Timur, Cambai, Prabumulih Utara, hingga Selatan.
Baca Juga: Herman Deru-Cik Ujang Unggul Telak di Pilgub Sumsel 2024: Raih 51,61 Persen
Meski proses penetapan masih menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi, kemenangan ini telah membawa angin segar bagi para pendukung mereka.
Dengan gaya kampanye yang unik dan pendekatan langsung kepada masyarakat, Arlan tidak hanya mencetak kemenangan tetapi juga meninggalkan jejak yang sulit dilupakan dalam sejarah politik Prabumulih.
Perhatian tertuju pada bagaimana pasangan ini akan merealisasikan janji-janji kampanye mereka, serta apakah kehebohan kampanye akan berlanjut dalam gaya kepemimpinan mereka ke depan.
Arlan mengajak 4 istrinya saat berkampanye, dan kemudian mengenalkan satu persatu. Videonya pun kemudian viral dan menjadi perbincangan warganet.
"Ini banyak yang ngomongkan Cak (sapaan akrab Arlan) banyak bini. Cak ada 4 bini itu benar. Tapi Cak siap bertanggung jawab dunia dan akhirat. Cak tidak nyimpan-nyimpan (punya simpanan)," ujar Arlan dalam video.
Arlan menilai apa yang dilakukannya sesuai ajaran agama dan tidak melakukan pergaulan bebas.
Baca Juga: Capek-Capek Paslon Kampanye, Partisipasi Pilkada Palembang Turun Dibanding Pilpres
"Ini (ada yang) ngomong pakam nian (hebat sekali), ngomong Cak munafik nian, ngomong bini sikok (satu) tapi simpanan banyak. Betul ibu, tahu kan ibu-ibu. Di mana...? Ibu-ibu tahu kan ? Bukan Cak bae (saja) yang tahu, ada di Palembang, ada di Bangka ada di mana-mana," ungkapnya.
Dalam kampanye itu, dia juga menyebut warga bisa meminta apa saja dibutuhkan pada keempat istrinya.
"Jika butuh baju bisa minta ke istri pertama, minta tas bisa ke istri nomor 2, sepatu bisa ke istri nomor 3, jilbab minta ke nomor 4. Itulah ibu-ibu, bisa punya (pakaian) lengkap untuk kondangan," katanya.
Berita Terkait
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
Tag
Terpopuler
- Pengakuan Host Kick Andy Menyesal Undang Gus Miftah: Mana Mungkin Kiai...
- Sosok KH Syarif Rahmat, Minta Pembuat Video Gus Miftah dan Penjual Es Teh Ditelusuri
- Ramadhan Sananta: Nathan Tjoe-A-On Dikeluarkan
- Thom Haye: Tim Ini Mulai Berantakan, Saya Seperti...
- Penyebar Pertama Video Gus Miftah ke Tukang Es Dicari, Clara Shinta Terseret
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi Lagi Hari Ini
-
Tak Cukup TKDN, Apple Diultimatum Pemerintah Wajib Bangun Pabrik
-
BREAKING NEWS! Kalahkan Turki, Indonesia Lolos Final FIFAe World Cup 2024
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik Desember 2024
-
Daftar Barang dan Jasa yang Bebas PPN Meski Tarif Naik Jadi 12 Persen
Terkini
-
Pesta Drone dan Countdown Unik Sambut Tahun Baru 2025 di Palembang
-
Catahu 2024: Merawat Perjuangan HAM, LBH Palembang Refleksi 42 Tahun
-
Cara Pulihkan Password BRImo dari HP, Ini Caranya
-
UMP Sumsel Naik 6,5 Persen, Resmi Menjadi Rp3,68 Juta untuk Tahun 2025
-
Program Makan Bergizi di Palembang Disesuaikan: Dari Rp15.000 Jadi Rp10.000