SuaraSumsel.id - Calon Presiden atau Capres dengan nomor urut 2, Prabowo Subianto akan mengawali rangkaian kampaye di Sumatera Selatan (Sumsel).
Berdasarkan informasi dari TKD Capres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming diketahui jika kampanye akan dimulai dari wilayah Ogan Komering Ulu atau OKU Raya.
Wilayah OKU Raya ini ialah daerah pemilihan wilayah Ogan Komering mulai dari Ogan Komering Ulu, Ogan Komering Ulu Timur dan Ogan Komering Ulu Selatan.
"Iya benar, pak Prabowo akan hadir di Sumsel," ujar Humas TKD Capres Prabowo Subianto-Gibran, Sri Mulyadi kepada Suara.com, Rabu (6/12/2023).
Baca Juga: Harga Cabai di Sumsel Makin Naik, Pemicunya Berulang Tiap Tahun
Penyebutan OKU Raya juga sebenarnya bisa pada wilayah Ogan dan Komering lainnya.
Kedatangan Prabowo Subianto pun dijadwalkan pada minggu kedua bulan Desember ini. "Tanggal 17 beradasarkan jadwalnya di TKN," sambung Ayik-panggilan Sri Mulyadi.
Rencananya Prabowo akan menghadiri serangkaian kegiatan di wilayah OKU Raya tersebut. Tentu akan menemui pendukung, partai pengusung, masyarakat, dan sejumlah tokoh masyarakat.
Pilihan pada OKU Raya pun diakui Ayik, memiliki pertimbangan tersendiri.
"Jika di Palembang kan sudah pernah, sudah beberapa kali kan. Sekarang di wilayah OKU Raya," sambungnya kemudian.
Baca Juga: Solidaritas untuk Palestina, 3 Hal Ini Disarankan Kemanag Sumsel pada Umat Islam
Ayiek mengungkapkan berdasarkan jadwalnya Prabowo Subianto tidak hanya sekali ke Sumsel dalam masa kampaye yang cukup panjang ini.
Dijadwalkan pada pada Februari mendatang, Prabowo Subianto akan datang kembali ke Sumsel.
"Saat kampanye akbar baru ke Palembang dan sejumlah kabupaten lainnya. Itu Februari, kampanye akbar, juga mau orasi politik," ucap Ayik.
Survei LKPI: Anies Baswedan Dan Prabowo Subianto Rebutan Suara di Dapil Perkotaan Sumsel
Lembaga Kajian Publik Independen (LKPI) mengungkapkan bagaimana gambaran kepemilihan partai di wilayah perkotaannya, salah satunya di kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.
Diketahui jika partai Nasdem yang mengusung capres dan cawapres Anies Baswedan-Cak Imin akan rebutan suara di daerah pemilihan perkotaan bersamaan partai Gerindra dan Golkar.
Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Publik Independen (LKPI) Arianto mengatakan pengetahuan masyarakat terhadap pemilu memotret peluang 18 partai politik pilihan masyarakat (elektabilitas).
Secara berurutan dan terperinci, dukungan (elektabilitas) parpol adalah sebagai berikut. Nasdem (19,8 persen), Gerindra ( 16 persen), Golkar (15 persen), PDI-P ( 11,5 persen), PKB (10,1 persen), PKS (6,9 persen), Demokrat ( 4 persen), Hanura ( 1,2 persen), PBB (0,9 persen), PAN (0,7 persen), Gelora (0,4 persen), PPP ( 0,3 persen), PKN ( 0,3 persen), PSI (0,1 persen), Perindo (0,1 persen), Garuda ( 0,0 %), Buruh ( 0, 0 %), Ummat ( 0,0 persen) dan massa mengambang yang belum menentukan pilihan (12,7 persen).
“Faktor seringnya anggota DPR RI partai Nasdem Fauzi H Amro turun menyerap aspirasi masyarakat kota Lubuk Linggau juga merupakan salah satu faktor pendongkrak kuat naiknnya elektabilitas partai Nasdem”, sambungnya.
Dia memprediksikan kedepan dipastikan aka ada gejolak elektabilitas antar partai karena garis finis untuk menuju pemilu 14 Febuari 2024 semakin dekat.
Berita Terkait
-
Beres Sowan ke Jokowi dan SBY, Prabowo Niat Temui Megawati
-
Diteken Prabowo, Ketua MPR Harap PP 47 Tentang Penghapusan Piutang Macet Bisa Dongkrak Ekonomi Rakyat
-
Ultimatum Presiden Prabowo: Jangan Ada Lagi Beking Judol, Korupsi, hingga Narkoba!
-
Ngeri Kena Sadap, Prabowo Batasi Percapakan via Telepon dengan Jajaran Menterinya
-
Pesan Prabowo ke Para Menteri Sebelum Tinggalkan Indonesia 16 Hari: Cepat Vidcon Jika Ada Hal Penting
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi
-
Modus Baru TPPO di OKU, Dua Wanita Muda Jadi Tersangka, Korban Baru 15 Tahun