SuaraSumsel.id - Sekeluarga di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) mengalami kekerasan dibacok karena kekesalan tetangga setelah membersihkan aliran seloran (got). Keluarga korban tersebut merupakan warga Jalan Sungai Itam, Lorong Klenteng, Bukit Lama, Palembang.
Kapolsek Ilir Barat (IB) 1 Kompol Rian Suhendi mengungkapkan jika antara korban dan para pelaku juga masih keluarga. Menurut Kapolsek, antara pelaku dan korban memang selama ini sudah lama ribut antar-keluarga.
"Puncaknya pagi sebelum kejadian. Di mana peristiwa itu bermula saat ke empat korban tengah membersihkan selokan (got) yang berada di belakang rumahnya," terang ia.
Pada saat itu, salah satu pelaku menegur para korban hingga terjadi cekcok mulut. Pelaku menyerang korban menggunakan senjata tajam jenis parang panjang.
"Akhirnya peristiwa pengeroyokan yang dilakukan oleh enam terduga pelaku menggunakan senjata tajam itu terjadi, hingga membuat keempat korban sekarat," ujarnya melansir sumselupdate,com-jaringan Suara.com.
Anggun, salah satu kakak korban membenarkan jika peristiwa pembacokan itu bermula ke empat saudarany itu membersihkan saluran air.
“Saat itu adek kami mau membersihkan selokan, cuman ada cekcok mulut dikit, padahal yang dibersihkan got di tanah kami,” cetus ia.
“Mereka langsung keluar dari rumah bawak parang, anaknya, mantunya, mikut galo ngapak (ikut semua membacok) secara babi buta,” tuturnya.
Pelaku diduga menggunakan beragam senjata tajam, mulai dari parang panjang, cangkul hingga sekop. "Heboh empat orang mengalami penganiayaan berat menggunakan senjata tajam," terang ia.
Baca Juga: Terungkap! Kebakaran Rumah Tewaskan Tiga Warga Sumsel Akibat Simpan Solar Ilegal
Peristiwa berdarah itu terjadi Senin (19/12/2022) sekitar pukul 08.30 WIB di jalan Sungai Itam, Lorong Klenteng, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat 1, Palembang.
Tag
Berita Terkait
-
Teganya Ayah di Palembang, Setubuhi Anak Berkebutuhan Khusus Lalu 'Dijual' Ke Teman
-
Ini Lokasi SPBU di Sumbagsel Siaga 24 Jam Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2023
-
Bahaya! Sehari, Wong Palembang Bisa Produksi Sampah 1,1 Ton
-
Terungkap! Kebakaran Rumah Tewaskan Tiga Warga Sumsel Akibat Simpan Solar Ilegal
-
11 Tersangka Teroris Ditangkap di Sumatera, Polisi Amankan Busur Dan Anak Panah
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Sah Dilamar! Tangis Haru Kesha Ratuliu Pecah Saat Syifa Hadju Pamer Cincin dari El Rumi
-
Pertamina Plaju Salurkan Bantuan Logistik untuk Tim Siaga Karhutla di Pemulutan
-
Bukan Cuma Filter! Ini Rahasia Edit Foto ala Kamera Analog Tahun 80 'Vibes'-nya Dapet Banget
-
Yakin Bjorka Sudah Ditangkap? 5 Kejanggalan di Balik Penangkapan 'Hacker' Lulusan SMK
-
Ashanty Murka! Balas Dituduh Merampas, Bongkar Penipuan Miliaran: Perawatan Pake Uang Saya!