SuaraSumsel.id - Menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 berbagai persiapan mulai dilakukan oleh Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel). Hal ini dilakukan guna antisipasi puncak mudik akhir tahun melakukan siaga mengamankan layanan energi di jalur lintas Sumatera.
Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel Tjahyo Nikho Indrawan di Palembang, Senin, mengatakan sebagai komitmen, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel terus memastikan layanan terbaik untuk konsumen dengan menyediakan layanan energi pendukung di jalur potensial meliputi jalur tol, jalur wisata, dan jalur lintas utama.
"Menyambut masa Natal dan Tahun Baru, kami pastikan stok dalam kondisi sangat aman serta seluruh infrastruktur dan sarfas juga telah disiagakan yang meliputi 10 Terminal BBM, 2 Terminal LPG, 660 SPBU, 61 SPBE, 469 Agen LPG, dan 6 DPPU," ujar Nikho.
Selain infrastrutkur dan sarfas utama, Pertamina Patra Niaga juga menyediakan layanan tambahan. Terdapat 87 SPBU yang disiagakan 24 jam, 347 Agen Siaga dan 5.540 Outlet Pangkalan LPG Siaga, 5 unit Kiosk, 16 SPBU kantong, 15 unit Motoris atau Pertamina Delivery Service (PDS) dan fasilitas kesehatan.
Baca Juga: Terungkap! Kebakaran Rumah Tewaskan Tiga Warga Sumsel Akibat Simpan Solar Ilegal
Melansir ANTARA, untuk wilayah Lampung terdapat layanan tambahan yang disiagakan di antaranya 9 SPBU di jalur Tol Trans Sumatera, 3 unit Kiosk di jalur Tol Trans Sumatera Rest Area KM 20 A, Rest Area KM 49 B, Rest Area KM 269 B.
Selain itu, enam SPBU kantong di SPBU 24.35564 Jl Raya Bakauheni KM 3,5, SPBU 21.35319 Jl Tol Bakauheni - Terbanggi Besar, SPBU 21.35313 Jl Tol Bakauheni - Terbanggi Besar, SPBU 24.353133 Jl Wayratai Desa Gebanghilir, SPBU 21.34716 Jl Tol Bakauheni - Terbanggi Besar- Pematang Panggang, SPBU 21.34617 Jl Tol Bakauheni - Terbanggi Besar- Pematang Panggang, Serta terdapat 15 unit Motoris atau Pertamina Delivery Service (PDS) yang telah disiagakan.
Sedangkan di Wilayah Sumatera Selatan terdapat layanan tambahan yang disiagakan diantaranya 2 SPBU di jalur Tol Trans Sumatera, dua unit KiosK Rest Area KM 306 B dan Rest Area 277 A, serta 10 SPBU kantong di SPBU 23.32231 Desa Karang Agung, SPBU 24.321112 JL Garuda Lintas Sumatera, SPBU 24.31549 Jl Beringin Sakti, Kota Pagar Alam, SPBU 23.31519 Jl Air Perikan, Kota Pagar Alam.
Kemudian SPBU 24.316179 Jl Lintas Sarolangun-Lubuk Linggau, SPBU 24.31693 Jl Lintas Sumatera KM 35, SPBU 24.316135 Jl Yos Sudarso Kota Lubuk Linggau, SPBU 24.31446 Jl Letda Abubakardin Kabupaten Empat Lawang, SPBU 24.31482 Jl Mayor Ruslan Desa Muara Siban, SPBU 23.31404 Jl Lahat-Pagar Alam.
Pertamina Patra Niaga juga kembali menyediakan loyalty program bagi pelanggan setia produk-produk berkualitas Pertamina sepanjang masa Natal dan Tahun Baru, diantaranya promo non tunai MyPertamina, pembelian Pelumas, Bright Gas.
Baca Juga: Kronologi Tiga Warga Sumsel Tidak Terselamatkan Saat Rumah Terbakar, Tewas Terpanggang
Terkait informasi lebih lanjut mengenai produk dan layanan informasi, masyarakat dapat menghubungi Kontak Pertamina 135.
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Mitra Makan Bergizi Gratis di Palembang Ungkap Fakta Berbeda Soal Pembayaran
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Pantau Langsung! PSU Empat Lawang Digelar Hari Ini, Berikut Kondisi Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah