SuaraSumsel.id - Sebanyak 10 unit pesawat tempur TNI AU jenis F-16 dan Hawk 100/200 mendarat di Pangkalan Udara Sri Mulyono Herlambang (SMH). Mereka bersiap melakukan latihan antar satuan jajaran Koopsau I Jalak Sakti 2021.
10 pesawat tersebut terdiri dari 4 unit Pesawat F-16 dari skadron 16 Pekanbaru, 3 unit Pesawat F-16 dari skadron 16 Pekanbaru dan 3 unit Pesawat Hawk 100/200 dari skadron 12 Pekanbaru.
Komandan Skuadron Udara 12 Letkol (pnb) Putu Hanggiro usai pendaratan, mengatakan pada latihan tahunan itu timnya akan melaksanakan manuver lapangan pengeboman AWR Buding Lanud Abdullah Sanusi Hanandjoeddin Tanjung Pandan Bangka Belitung.
"Besok kami akan gladi lagi sebelum latihan resmi 14-16 Juni," ujarnya.
Baca Juga: Jelang Belajar Tatap Muka Juli, Baru 65 Persen Guru Sumsel Divaksin COVID-19
Tim Pesawat Hawk 100/200 tersebut lebih dulu mencoba profil area pengeboman di Tanjung Pandan beberapa jam sebelum mendarat di Palembang.
Pangkalan Udara SMH sendiri berperan sebagai pangkalan operasi pada latihan tempur rutin antar satuan AU yang dipusatkan di Tanjung Pandan Provinsi Bangka Belitung.
Menurut ia, latihan manuver lapangan pengeboman tersebut untuk pertamakalinya digelar dalam kondisi pandemi COVID-19, karena pada latihan Jalak Sakti 2020 latihan manuver itu tidak dilaksanakan.
Oleh karena itu ia memastikan seluruh prajurit menerapkan protokol kesehatan selama rangkaian latihan untuk mencegah penularan COVID-19.
"Kami selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, aturan terkait pencegahan COVID-19 di sini kami ikuti semua," katanya.
Baca Juga: Gubernur Sumsel Ganti Rugi Ojol Gegara Pesanan BTS Meal Dibatalkan, Ini Kata Gojek
Latihan Jalak Sakti 2021 dilaksanakan untuk meningkatkan dan menguji kemampuan satuan jajaran Koopsau I dalam merencanakan serta melaksanakan strategi operasi udara secara tepat dan berhasil. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Palembang Kembali Jadi Sorotan: Viral Motor WNA Dicuri, Netizen Serbu Kolom Komentar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan