SuaraSumsel.id - Pemerintah Pusat melalui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian menyatakan terdapat lonjakan infeksi virus Corona atau Covid 19 di lima provinsi di Pulau Sumatera, termasuk Sumatera Selatan.
Meski telah melaksanakan PPKM Mikro, namun terjadi lonjakan infeksi virus corona atau COVID 19 di lima provinsi tersebut.
"Dari 30 provinsi yang melaksanakan PPKM mikro, ini 11 provinsi mengalami tambahan konfirmasi harian dengan 5 provinsi yang meningkat tajam yaitu kepulauan riau, riau, Sumatera Selatan Aceh dan Kalimantan Barat," kata Airlangga usai rapat terbatas di Istana Negara, Senin (10/5/2021).
Khusus untuk wilayah Sumatera, Pemerintah akan memberikan perhatian serius, mengingat angka penularan di Pulau tersebut mengalami tren kenaikan yang cukup tinggi. Hal ini menyebabkan rasio bed occupancy ratio (BOR) atau keterisian rumah sakit di atas 50 persen.
Baca Juga: 30 Kelurahan di Palembang Ini Boleh Gelar Salat Id di Masjid dan Lapangan
"Kalau kita lihat kasus harian menyebabkan 7 provinsi, BOR di atas 50 persen yaitu Sumatera Utara sebanyak 63, 4 persen. Riau 59,1 persen, Kepulauan Riau 59,9 persen, Sumatera Selatan capai 56,6 persen, Jambi 56,2 persen, Lampung 50,8 persen dan Kalimantan Barat 50, 6 persen," papar ia.
Sementara itu secara nasional dia menyebut tingkat kasus aktif per 9 Mei berada diangka 5,7 persen atau 98.395 kasus lebih rendah dibandingkan global yang berada diangka 12,13 persen.
"Nah ini terutama kenaikan memang terjadi di Sumatera, Oleh karena itu Sumatra menjadi perhatian dari pemerintah," tambah ia.
Tak hanya itu untuk tingkat kesembuhan per 9 Mei berada diangka 91, 5 persen atau 1.568.277 kasus sementara ditingkat global berada diangka 85,78 persen. Sedangkan tingkat kematian berada diangka 2,7 persen versus global diangka 2,08 persen.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Palembang, Senin 10 Mei 2021
Berita Terkait
-
Kain Gambo Asal Muba Dipromosikan di Majalah Internasional
-
Meningkat, Angka Kematian Pasien Covid-19 di Sumut Capai 988 Orang
-
Sempat Dirawat, Seorang Pasien Corona di Aceh Barat Meninggal
-
MUI Sumatera Selatan Perbolehkan Salat Id Berdasarkan Zona COVID 19
-
Ketua PWNU Sumsel Tetap Ingin Masjid Gelar Salat Id, Ini Penjelasannya
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
5 Rekomendasi Parfum Murah Wangi Tahan Lama, Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa
-
APBN Bakal Tekor Imbas Beban Subsidi Listrik Terus Melonjak
-
Spesifikasi dan Harga Robot Polisi yang Viral di HUT ke-79 Bhayangkara
-
5 Sepatu Lokal Mulai Rp50 Ribuan yang Wajib Dikoleksi, Modis buat Tunjang Aktivitas
-
5 Sepatu Lari Lokal Mulai Rp100 Ribuan, Tampil Stylish Bikin Olahraga Jadi Trendi
Terkini
-
10 Parfum Pria Tahan Lama Harga Murah, Mulai Rp 16 Ribu dan Semua Ada di Minimarket!
-
Saldo DANA Kaget Rp 479 Ribu Siap Masuk Dompetmu, Ambil Bagianmu
-
DANA Kaget Hari Ini: 11 Link Aktif Siap Tambah Saldo Gratis, Buruan Klaim!
-
Alex Noerdin Jadi Tersangka Lagi, Proyek Pasar Cinde Dibongkar Kejati Sumsel
-
Rekomendasi 3 Sepatu Lari Harga Rp300 Ribuan bagi Pemula, Dijamin Nyaman