Heboh Video Buaya Masuk Rumah di Palembang Viral, Benarkah Kejadiannya?

Dalam video tersebut, terdengar suara perempuan yang kaget melihat keberadaan reptil tersebut dan menyebut ukurannya cukup besar.

Tasmalinda
Kamis, 30 Januari 2025 | 20:53 WIB
Heboh Video Buaya Masuk Rumah di Palembang Viral, Benarkah Kejadiannya?
Penampakan buaya yang disebutkan di rumah warga di Palembang [facebook]

SuaraSumsel.id - Sebuah video yang memperlihatkan seekor buaya berukuran sekitar dua meter masuk ke dalam rumah warga mendadak viral di media sosial Facebook pada Rabu (29/1/2025). Video yang diunggah oleh akun @Dina S** itu menyebutkan bahwa kemunculan buaya terjadi akibat air sungai pasang di wilayah Sungki RT 40, Palembang, Sumatera Selatan.

Dalam video tersebut, terdengar suara perempuan yang kaget melihat keberadaan reptil tersebut dan menyebut ukurannya cukup besar. Namun, setelah dilakukan penelusuran oleh Sumselupdate.com, kabar ini ternyata tidak benar alias hoaks.

Mulyati, salah seorang warga RT 40 mengatakan jika di RT 40 Sungki memang berdekatan dengan sungai namun tidak ada buaya yang masuk ke dalam rumah warga.

“Tidak ada di RT 40 ini buaya masuk rumah, itu hoax. Memang kami lihat juga di Facebook, viral video buaya masuk rumah yang menyebut di RT 40 Sungki, tapi itu bukan di RT kami sini,” ungkap Mulyati saat ditemui awak media pada Kamis (30/1/2025)

Baca Juga:Pekerja Migran Asal Palembang Tewas Jatuh dari Ketinggian 20 Meter di Jepang

Pemilik akun Facebook @Dina S**, ketika dihubungi mengatakan, dirinya mendapat video buaya masuk rumah tersebut dari sebuah grup di aplikasi WhatsApp miliknya lalu diposting ulang di Facebook pribadinya.

“Saya dapat info di grup dan videonya, lalu saya posting ulang di Facebook saya. Itu bukan reel langsung video saya kak,” akunya pada Kamis (30/1/2025) sore.

Warga setempat menegaskan bahwa tidak ada buaya yang masuk ke rumah mereka, meskipun wilayah tersebut memang berdekatan dengan sungai.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini