SuaraSumsel.id - Sebuah video memperlihatkan rekaman CCTV aksi pencurian pakaian di sebuah mall di jalan Gubernur Haji Bastari Jakabaring Palembang, Sumsel. Aksi pencurian pun kemudian viral di media sosial.
Aksi pencurian ini berlangsung Selasa (12/12/2023) sekitar pukul 13.09 WIB. Dalam rekaman kamera pengintai, seorang perempuan menggunakan baju putih, warna pink yang mengambil baju.
Baju hasil curiannya kemudian dimasukkan ke dalam tas ransel yang dibawanya. “Saat itu saya tidak berada di tenant. Saat saya kembali lagi melihat satu baju yang hilang. Ketika dicek CCTV baju hilang dicuri seorang perempuan,” ucap Yepi kepada awak media.
Jenis baju yang dicuri ialah baju tunik warna kream yang dijual seharga Rp120 ribu. “Saat baju hilang itu saya langsung laporan ke bos, dan disuruh bos untuk melapor ke pihak OPI Mall,” tuturnya.
Baca Juga:Peredaran Rokok Ilegal di Sumsel Marak, Negara Dirugikan Belasan Miliaran
Melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, General Manager OPI Mall Agus Ekawani membenarkan adanya pencurian baju.
“Pencurian itu setelah di kroscek merupakan kelalaian dari SPG yang berjaga, dan saat itu mungkin pengunjung yang hendak membeli jadi berniat jahat mencuri baju dan langsung meninggalkan TKP,” terang Agus Ekawani.
Agus menghimbau pada pemilik tenant-tenant pameran yang ada di OPI Mall lebih berhati-hati. “Saya harap kejadian seperti ini jangan sampai terulang lagi, penjaga tenant harus lebih hati-hati dan jangan sampai tenant di tinggalkan kosong,” ucapnya.