SuaraSumsel.id - Sebanyak 359 jemaah haji kloter 2 Debarkasi Palembang tiba di Bandara SMB II Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) Sabtu (08/7). DI kloter ini, satu orang jemaah, bernama Ronisa Ajat Bahrin asal Prabumulih masih harus dirawat di Mekkah.
Ketua Kloter 2 Debarkasi Palembang H. Mukmin Mukri mengatakan kloter 2 merupakan jemaah asal Palembang dan Prabumulih.
"Kartila sendiri baru berangkat bersama kloter 6 dan saat di Arab Saudi kembali bergabung kloter 2 sehingga jumlah jemaah menjadi 360. Namun saat kepulangan ternyata ada satu jemaah yaitu Ronisa Ajat yang belum bisa ikut karena dinyatakan tidak laik terbang," ujarnya menjelaskan.
“Kondisi fisik ibu Ronisa menurun pasca menjalani fase Armuzna. Mudah-mudahan Ibu Ronisa bisa segera pulih dan kembali ke Palembang bersama kloter berikutnya,” harap Mukmin.
Baca Juga:Pemilih Milenial Sumsel di Pemilu 2024 Capai 54 Persen, Dominan Pengguna Medsos
Total jemaah Debarkasi Palembang yang sudah kembali ke Tanah Air berjumlah 716 orang dengan rincian 706 jemaah dan 10 petugas kloter. Debarkasi Palembang menerima kepulangan jemaah kloter 3 asal OKU Timur pada Senin (10/7) lusa.
Sedangkan pada kloter 3 terjadwal tiba di Bandara SMB II Palembang pada pukul 07.30 WIB.
Kepala Bidang Pembinaan Jemaah dan Petugas Debarkasi Palembang H. Win Hartan saat menyambut kepulangan kloter 2 mengucapkan selamat datang kepada para jemaah. Menurut Win Hartan, perjalanan haji merupakan perjalanan luar biasa dan istimewa yang berbeda dengan perjalan-perjalanan lainnya.
Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, untuk itu, dia mengajak para jemaah untuk senantiasa bersyukur dan berupaya keras untuk menjaga kemabruran haji.
Baca Juga:Sholat Jumat di Ponpes Sumsel, Wapres Maruf Amin Ingatkan Tanggung Jawab Besar Ulama