SuaraSumsel.id - Sosok Kaesang Pangarep selalu ada cara kocak mencairkan ketegangan politik. Salah satunya di saat sang bapak, Jokowi diterpa isu ijazah palsu saat kuliah.
Belum lama ini, Kaesang memamerkan foto saat wisuda dan terima ijazah Sekolah Dasar (SD) di media twitternya. Tampak foto tersebut merupakan kiriman pesan WhatsApp yang diduga sang ibu. Meski Kaesang menanai kontak tersebut dengan nama "enyak" di ponselnya.
"Dikirimn ibu foto lulusan SD untuk jaga-jaga kalau ada yang nanyain," cuit @kaesangp, Jumat (14/10/2022). Tampak di obrolan pesan itu, Kaesang dikirimkan foto wisuda saat Sekolah Dasar (SD) di Surakarta.
Momen wisuda SD diambil pada 26 Juni 2007, dengan pesan 'Kutatapkan langkahku, tuk menyongsong masa depanku,'. Kaesang pun terlihat menggunakan seragam sekolah serbah putih dan di foto dilengkapi judul 'Pelepasan Siswa Siswi Kelas VI, SD Negeri 16 Surakarta'.
"Menowo ono seng nekoke. Wisuda SD (Siapa tahu ada yang nanyain. Wisuda SD)," ungkap "en
yak" dalam pesan tersebut
Kaesang lantas membalas pesan tersebut dengan lebih kocak. Jika i tak menyangka ia terlihat culun.
"Kok wagu ngono to aku (Kok culun begitu ya aku)," balas Kaesang.
Kekinian Jokowi sempat dilanda isu ijazah palsu, meski pihak kampus UGM sudah memberikan penjelasan soal keaslian ijazah orang nomor satu di Indonesia ini.
Baca Juga:Srikandi Ganjar Sumsel Ajak Perempuan Majukan Pendidikan Indonesia