SuaraSumsel.id - Peristiwa nahas dialami oleh seorang karyawan minimarket di kawasan Citra Grand City, jalan By Pass, Komplek CGC, Kecamatan Alang-alang Lebar Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel). Dia ditemukan tewas sekitar pukul 14.00 WIB karena mengisap asap genset mesin genset, pada saat listrik padam, Selasa (27/9/2022).
Diketahui jika korban bernama Putra Yazirman (25) warga Jalan AMD Sugiwaras, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarame, Palembang. Putra meninggal dunia setelah sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS).
Diceritakan saksi yang merupakan teman kerja korban, M Astian Rifansyah (20), korban tiba ditempat kerja satu jam yakni 13.00 WIB dengan kondisi sehat.
Saat itu di minimarket mengalami pemadaman listrik. Tidak lama kemudian saksi bergantian shift kerja sekitar pukul 14.00 WIB dengan korban. Tidak lama kemudian korban menuju ke toilet tiba-tiba berteriak meminta tolong, akibat mengalami sesak nafas.
Dengan kondisi tubuh lemas, Astian dibantu rekan lain membawa korban ke rumah sakit. “Kami membawanya menggunakan gocar, tetapi sekitar pukul 18.00 WIB. Namun, tiba di rumah sakit menyatakan korban meninggal dunia,” terang dia.
Pihak kepolisian pun menyelidiki kematian pegawai minimarket ini. Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi, membenarkan adanya kejadian tersebut.
Dia lebih menduga korban meninggal akibat asap genset karena ruangan gudang belakang tidak memiliki sirkulasi udara.
“Hasil olah TKP bahwa dari laporan anggota di lapangan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Serta tempat genset tersebut berada di dalam ruangan (gudang belakang) yang tidak memiliki sirkulasi udara (ventilasi),” ungkap Kompol Tri melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Rabu(28/9/2022).
Baca Juga:Fakta-Fakta Cadangan Gas Baru Pertamina Ditemukan di Ladang Adera Pali Sumsel