Menangis Sesenggukan di Depan Jokowi, Ibu Pedagang Ngadu Keluarganya Lapor Pungli Malah Ditahan Polisi

Seorang ibu di Bogor mengadukan nasib suaminya yang ditangkap polisi karena mengadukan pungutan liar alias pungli.

Tasmalinda
Jum'at, 22 April 2022 | 08:02 WIB
Menangis Sesenggukan di Depan Jokowi, Ibu Pedagang Ngadu Keluarganya Lapor Pungli Malah Ditahan Polisi
Ibu pedagang bertemu Jokowi mengadu suaminya ditangkap polisi karena melaporkan pungli

"Iya, iya" jawab Jokowi berusaha menenangkan.

Ibu ini kembali ditanya, siapa yang ditangkap polisi.

Ibu itu langsung lantang menjawab. "Om saya pak, ditangkap polisi, om saya, kami menolak dan lapor soal pungli tapi ditangkap," beber sang ibu.

Ibu ini kembali diminta tenang oleh Paspampres. Sementara Presiden Jokowi pun turut menenangkan dengan meragakan tangan sebagai instruksi agar tenang.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Sumsel Saat Hari Bumi, 22 April 2002: Hujan Sedang hingga Lebat

"iya, iyaah, siapa namanya?," timpal Jokowi.

Melihat respon tersebut, ibu ini pun kemudian kembali mengadu. Jika suaminya ditahan polisi saat bulan Ramadhan saat ini, apalagi tanggungan anaknya banyak.

"Mana mau lebaran, anaknya empat pak," ujar ibu terisak tangis.

Mendengar hal ini, Jokowi pun meminta mencatat nama suami ibu tersebut. Dengan nada tangis yang telah menurun, ibu tersebut pun kembali memohon agar Jokowi membantunya.

"Tolong saya pak," harap ibu ini.

Baca Juga:Sadis! Dua Aksi Begal Terjadi di Sumsel dalam Sehari, Pelaku Tidak Segan Melukai Korban

Salah satu akun yang membagikan peristiwa ini adalah kabarnegeri. Video peristiwa ini pun kemudian viral dan dikomentari ramai oleh netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini