Ada 6 Pemain Timnas Indonesia U-18 Dipanggil untuk Persiapan Piala AFF U-23 2022

Timnas Indonesia U-18 ditargetkan berkompetisi di Piala Dunia U-20 pada 2023.

Tasmalinda
Kamis, 06 Januari 2022 | 20:49 WIB
Ada 6 Pemain Timnas Indonesia U-18 Dipanggil untuk Persiapan Piala AFF U-23 2022
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. [ANTARA/HO-PSSI]

SuaraSumsel.id - Pemain timnas Indonesia U-18 memulai mengikuti persiapan menuju Piala AFF U-23 2022. Setidaknya ada lima hingga enam pemain yang dipanggil Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Juru taktik asal Korea Selatan itu berusaha melihat performa para pemain muda yang pernah ikut dalam pemusatan latihan (TC) di Turki pada November 2021.

Timnas U-18, yang diproyeksikan berkompetisi di Piala Dunia U-20 2023, sudah menjalani TC di Turki pada November 2021 serta tiga kali laga uji coba di sana dengan hasil selalu menang.

Shin ingin memberikan kesempatan mereka untuk meningkatkan pengalaman dan kemampuan menuju Piala Dunia U-20 tahun 2023.

Baca Juga:Bersama 6 Provinsi di Pulau Sumatera, Sumsel MoU Kerjasama antar Daerah

Timnas U-18 melesakkan sembilan gol dari pertandingan-pertandingan tersebut dan hanya kebobolan dua kali. Pemain timnas U-18 yang menonjol pada tiga laga itu adalah Ronaldo Kwateh dengan lima gol dan Ricky Pratama dengan dua gol.

Piala AFF U-23 2022 berlangsung di Kamboja pada 14-26 Februari 2022. Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia, Myanmar dan Laos.

Indonesia berstatus juara bertahan turnamen ini setelah memenanginya pada tahun 2019, di mana kala itu turnamen tersebut mempertandingkan pemain berumur maksimal 22 tahun atau U-22. (ANTARA)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini