Warganet yang melihat postingan Dokter Tiwi mengucap syukur. Mereka pun masih penasaran mengenai jenis kelamin anak kedua Baim Wong dan Paula Verhoeven.
"Alhamdulillah selamat," kata beberapa warganet.
"Kayaknya cowok ya dok? Lihat di story kok teman main bola Kiano?" tanya nia.propertysemarang.
Sebelumnya Baim Wong mengunggah foto sedang mengantarkan sang istri ke rumah sakit untuk persalinan.
Baca Juga:Sambut Anak Kedua Baim Wong, Dokter Kasih Kode Jenis Kelamin
Meski tegang, bintang film Bebas itu berusaha tersenyum dihadapan Paula Verhoeven. Tangannya pun menggenggam erat sang istri yang siap melahirkan.
"Bosque, kami senyum tetapi ada tegangnya juga," tulis Baim Wong di Instagram, Sabtu (9/10/2021).