Kisah Ibu Komandan KRI Nanggala 402 Letkol Heri: Diajak Naik Kapal Selam

Letnan Kolonel atau Letkol Heri Oktavian ternyata berdarah Lampung. Sang ibu menceritakan pernah diajak naik kapal selam.

Tasmalinda
Minggu, 25 April 2021 | 17:07 WIB
Kisah Ibu Komandan KRI Nanggala 402 Letkol Heri: Diajak Naik Kapal Selam
Sejumlah prajurit TNI-AL awak kapal selam KRI Nanggala-402 berada di atas lambung kapal setibanya di Dermaga Koarmatim, Ujung, Surabaya, Jatim. [Antara/M Risyal Hidayat]

Pandra mengatakan, keluarga Letkol Heri Oktavian adalah keluarga besar Polri.

"Ayahanda Letnan Kolonel (P) Heri adalah AKP (Purn) Imron, anggota kepolisian yang pernah bertugas di Brimob Polda Lampung," kata Pandra.

Kunjungan ke rumah Letkol Heri Octavian [dok Humas Polda Lampung]
Kunjungan ke rumah Letkol Heri Octavian [dok Humas Polda Lampung]

Pandra menyebut kedatangannya adalah bentuk sinergi dan rasa solidaritas antara TNI dan Polri. "Kita coba kuatkan hati bagi keluarga yang mengalami musibah ini," kata Pandra. 

Menurut Pandra, Letkol Heri Oktavian sangat dekat dengan ibunya."Beliau itu anak bungsu, sehingga paling dekat dengan ibunya. Kedatangan kami disambut baik sebagai keluarga besar polisi," kata Pandra.

Baca Juga:Ibu Awak KRI Nanggala 402: Kami Harap Ryan Yogie Pulang dengan Selamat

 Setelah empat hari hilang kontak, KRI Nanggala-402 milik TNI AL sedikit demi sedikit bagian dari kapal pun mulai ditemukan di perairan Bali bagian Utara. Kontak antara kapal selam dengan pemberi izin menyelam tiba-tiba terputus tepat pada pukul 04.25 WITA.

Pihak TNI meyakini kalau temuan tersebut merupakan milik Nanggala-402.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini