Banjir di Banyuasin, 16 Kepala Keluarga Mengungsi

Banjir melanda kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Senin (18/1/2021) dini hari.

Tasmalinda
Senin, 18 Januari 2021 | 10:20 WIB
Banjir di Banyuasin, 16 Kepala Keluarga Mengungsi
Evakuasi warga Banyuasin [dok. BPBD]

SuaraSumsel.id - Bencana banjir terjadi Senin (18/1/2021) dini hari, di Banyuasin, Sumatera Selatan. Akibatnya kawasan pemukiman di dua Rukun Tetanga (RT) dan Rukum Warga (RW) Kelurahan Seterio Banyuasin III terendam banjir.

Banjir yang terjadi tepat di kawasan jembatan Seterio Banyuasin, Sumatera Selatan ini mengakibatkan 16 Kepala Keluarga (KK) dan 21 rumah terendam.

TRC - PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah Banyuasin telah melakukan evakuasi terhadpa para warga dengan terus memantau kondisi pasca banjir.

"Warga sudah berhasil dievakuasi, dan tengah dipersiapkan kebutuhan saat pengungsian," ujar Kepala Bidang Penanggulangan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel Ansori, Senin (18/1/2021).

Baca Juga:Bupati Dodi Reza: Bintang Suara Penyalur Talenta Muda

Diketahui bencana banjir yang melanda kawasan Sterio telah mengakibatkan 21 rumah banjir, 16 kepala keluarga mengungsi dengan 50  warga terdampak akibat banjir tersebut.

Anshori juga mengingatkan agar warga masih tetap waspada akan hujan deras, dan angin kencang pada saat peralihan musim hujan ini.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatera Selatan Iriansyah menghimbau warga untuk selalu waspada menghadapi kondisi cuaca seperti saat  ini.

"Kami menghimbau warga tetap waspada menyikapi kondisi cuaca di daerahnya,” kata Iriansyah, Minggu  (17/1/2021).

Baca Juga:Ditutup Akhir Januari, Bupati Dodi Reza Ajak Millenal Daftar Bintang Suara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini