Ditutup Akhir Januari, Bupati Dodi Reza Ajak Millenal Daftar Bintang Suara

Bupati Musi Banyuasin, Dodi Reza Alex mendukung dan mengajak mendaftar ajang Bintang Suara.

Tasmalinda
Selasa, 12 Januari 2021 | 13:31 WIB
Ditutup Akhir Januari, Bupati Dodi Reza Ajak Millenal Daftar Bintang Suara
Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin [dok. Kominfo Musi Banyuasin]

SuaraSumsel.id -  Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut professional masih digeber, hingga akhir bulan Januari ini.

Dukungan terhadap ajang yang digagas Suara.com bersama dengan ProAktif ini makin mengalir dari sejumlah pihak, baik selebriti, artis dan tokoh terkemuka di seluruh Indonesia.

Bupati Musi Banyuasin, Dodi Reza Alex pun mendukung ajang pencarian bakat yang mampu membuka kesempatan bagi para talenta muda dalam mewujudkan mimpi menjadi penyanyi professional.

Menurut Dodi, ajang-ajang pencarian bakat seperti yang digelar Suara.com akan mempermudah para millenal menyalurkan hobi hingga prestasi yang sudah diraih selama ini.

Baca Juga:KPK Panggil Politisi PAN Soal Suap DPRD Musi Banyuasin

“Sangat menarik, karena bisa menjadi pintu bagi generasi muda menyalurkan talenta mereka. Generasi muda saat ini makin kreatif dan bertalenta,” ujarnya Selasa (12/1/2020).

Apalagi, kata Dodi, ajang pencarian bakat ini memanfaatkan metode pendaftaran online dengan mengenalkan teknologi juga membuatnya menarik. Situasi pandemi saat ini, perilaku masyarakat makin dekat dengan teknologi informasi.

“Sehingga memang tidak perlu berkumpul, hingga menyebabkan kerumunan pada situasi pandemic virus covid 19 ini,” sambung Dodi.

Menurut Bupati dengan seabrek prestasi ini, situasi pandemi juga mengajak segenap masyarakat terhibur. Pencarian ajang suara dengan bernyanyi akan mampu menghibur masyarakat dalam menghadapi situasi pendemi.

“Bernyanyi juga menghibur, kan” ucapnya.

Baca Juga:Bupati Mengaku Sering Dipaksa Tanda Tangan oleh Anggota DPRD Muba

Ia pun mengajak para warga, Musi Banyuasin terutama memiliki talenta dan memenuhi syarat pendaftaran ajang pencarian penyanyi professional ini untuk segera mendaftar. Mengingat proses pendaftaran masih akan berlangsung sampai akhir bulan Januari ini.

“Payo, warga Musi Banyuasin, warga Sumatera Selatan ikut daftar. Ramaikan, dan buktikan jika ughang kitek bisa juga berbakat,” ucapnya.

Buat Anda yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link pendaftaran dan mengikuti instuksi pendaftaran.

Pendaftar tentunya wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4

Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
Syarat menjadi peserta Bintang Suara.

Cara mendaftarnya pun tidak sulit, tinggal klik link di sini dan memenuhi semua persyaratan serta ketetntuan pendaftaran, kamu sudah berpartisipasi dalam ajang yang didukung kalangan artis hingga pejabat.

Untuk melihat namamu sudah terdaftar atau belum, silakan buka bintangsuara.com, nantinya akan terlihat calon-calon bintang talenta dangdut Indonesia di masa mendatang melalui ajang Bintang Suara.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini