SuaraSumsel.id - Di Pulau Jawa, tak mudah untuk mendapatkan Pempek makanan khas Palembang yang rasanya lezat, meskipun ada harga yang lebih mahal.
Berkunjung ke Palembang, rasa-rasanya kurang afdol jika belum mencicipi seporsi pempek.
Makanan khas Palembang itu juga terkenal dan dijual di berbagai daerah di Indonesia.
Bahkan makanan pempek spesial dengan embel-embel asli Palembag harganya tidak murah.
Namun tahukah kalian, jika cara menyantap pempek di Palembang berbeda dengan yang biasa dilakukan oleh banyak orang?
Baca Juga:Dihipnotis Dengan Kalung Emas Palsu, IRT Nyaris Tertipu Rp 7 Juta
Punya cita rasa gurih nan menggugah selera, tak heran jika banyak orang menyukai hidangan pempek khas Palembang.
Bukan hanya Palembang saja, kini sejumlah restoran yang menjual pempek telah hadir di beberapa daerah termasuk Pulau Jawa.
Umumnya di Pulau Jawa, pempek disajikan menggunakan piring atau mangkok. Tapi ternyata, cara warga Palembang ketika menyantap pempek ini cukup unik lho.
Hal ini diungkap oleh seorang warganet yang merupakan warga asli Palembang.
Pemilik akun Twitter @fauziachang ini mengaku kaget ketika merantau di Pulau Jawa.
Baca Juga:Buntut Layanan IGD Rumah Sakit Ditutup, Dua Dokter Tolak di-PHK
Cara menyantap pempek di Pulau Jawa menurutnya cukup unik dan berbeda dengan warga masyarakat daerah asalnya.
- 1
- 2