SuaraSumsel.id - PLN UID Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu (PLN WS2JB) terus berkomitmen meningkatkan rasio elektrifikasi. Program "Light Up The Dream" yang menyasar 134 rumah tangga prasejahtera di Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu merupakan bukti nyata dari komitmen tersebut.
Dengan total nilai bantuan mencapai Rp 122.429.190,-, program ini memastikan bahwa bantuan listrik tepat sasaran kepada mereka yang paling membutuhkan, yakni masyarakat yang terdaftar dalam Basis Data Terpadu TNP2K.
General Manager PLN UID S2JB Adhi Herlambang menjelaskan jika program ini merupakan wujud kepedulian para pegawai PLN untuk turut serta membantu masyarakat kurang mampu yang belum memiliki akses listrik.
Inisiatif ini lahir dari semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama, di mana para pegawai secara sukarela memberikan kontribusi untuk mewujudkan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat prasejahtera.
Baca Juga: Transformasi Transportasi Publik di Pemerintahan Jokowi Mempermudah Warga
Penerima bantuan dalam program ini merupakan masyarakat prasejahtera yang terdaftar pada Basis Data Terpadu Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) memastikan bahwa bantuan listrik ini tepat sasaran bagi mereka yang membutuhkan.
Penyalaan listrik serentak dilakukan jelang momen peringatan Hari Listrik Nasional ke-79, menambah makna khusus pada program ini sebagai wujud nyata PLN dalam mendukung akses listrik bagi semua kalangan.
“Light Up The Dream adalah bentuk nyata dari kepedulian kami sebagai bagian dari masyarakat,” ujar Adhi menjelaskan.
Ia menambahkan listrik tidak hanya sekadar memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari, tetapi juga memberikan peluang bagi keluarga-keluarga penerima bantuan untuk memperbaiki kualitas hidup mereka, baik dari segi pendidikan, kesehatan, maupun ekonomi.
Program ini diharapkan dapat membantu keluarga-keluarga prasejahtera yang selama ini kesulitan menikmati listrik. Dengan adanya akses listrik, anak-anak di rumah tangga tersebut dapat belajar dengan lebih baik, dan keluarga bisa lebih produktif dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Menyewa Senjata Api untuk Merampok Indomaret, Tiga Residivis Ini Akhirnya Ditangkap
“Melalui sumbangan dari pegawai PLN, kami berharap program ini dapat membuka jalan bagi keluarga prasejahtera untuk meraih masa depan yang lebih cerah,” ungkapnya.” imbuh Adhi.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Transformasi Transportasi Publik di Pemerintahan Jokowi Mempermudah Warga
-
Menyewa Senjata Api untuk Merampok Indomaret, Tiga Residivis Ini Akhirnya Ditangkap
-
Tantangan Stunting hingga Pendidikan Bikin Debat Walikota Palembang Memanas
-
Modus Operandi Bos Tambang Ilegal Muara Enim Bobol Negara Rp556 Miliar
-
Eks Wali Kota Harnojoyo Bersaksi di Korupsi Jargas, Terancam Penjara 12 Tahun
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
100.000 Sultan Muda Sumsel Disiapkan, Gerakan Literasi Keuangan Dimulai dari Palembang
-
Tembok Roboh di PTC Palembang! Penjaga Parkir Terluka, Motor-Motor Rusak
-
Minyak Goreng, Beras, Roti hingga Sosis Lagi Turun Harga di Indomaret
-
Cek Harga Baru! Saus Tiram, Tepung & Lada Bubuk Lagi Promo di Alfamart Sekarang
-
Detik-detik Ambulans Sudah Pakai Sirine tapi Tetap Dihantam, Semua Penumpang Terluka