SuaraSumsel.id - Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Sumatera Selatan, menambah dua rute penerbangan ke Pangkal Pinang dan Semarang.
Executive General Manager SMB II Palembang R Iwan Winaya mengatakan maskapai Super Air Jet (SAJ) bakal menambah rute penerbangan baru dengan tujuan yaitu Pangkalpinang – Palembang- Pangkalpinang dan Palembang – Semarang - Palembang.
Penerbangan perdana telah dilaksanakan untuk rute Pangkalpinang – Palembang- Pangkalpinang pada 8 September 2024 dan Senin ini, 9 September 2024 untuk rute Palembang – Semarang - Palembang.
Rute Pangkalpinang – Palembang- Pangkalpinang akan dilayani oleh SAJ sebanyak empat kali dalam seminggu, tepatnya pada Senin, Rabu, Jumat dan Minggu. Sedangkan, untuk rute Pangkalpinang – Palembang- Pangkalpinang akan dilayani 2 kali dalam seminggu pada Senin dan Rabu.
Langkah ini diambil untuk memperkuat konektivitas antar kota besar di Indonesia dan memberikan lebih banyak pilihan bagi penumpang yang hendak bepergian ke Pangkal Pinang dan Semarang dari Palembang, maupun sebaliknya.
“Kami dengan bangga menyampaikan penambahan 2 rute perdana dari maskapai Super Air Jet, tentunya kami sangat antusias untuk semakin memberikan pelayanan terbaik pagi pada pengguna jasa. Penambahan rute ini tidak hanya akan memberikan kemudahan akses, namun juga diharapkan dapat memperkuat daya saing potensi perdagangan, bisnis dan kepariwisataan sebagai kontribusi upaya percepatan pemulihan perekonomian baik untuk Palembang maupun 2 kota tujuan yaitu Pangkalpinang dan Semarang,” katanya.
“Kami optimistis bahwa dengan seiring waktu akan ada penambahan rute-rute baru dari maskapai lainnya, yang menandakan bahwa industri penerbangan sudah mulai menggeliat kembali dan semakin eksis,” ujarnya.
Penerbangan baru ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi peningkatan jumlah penumpang di Bandara SMB II, sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat akan penerbangan langsung yang lebih efisien dari Palembang ke berbagai kota tujuan, kata Iwan.
Baca Juga: Supervisor Teller BNI Palembang Ditetapkan Tersangka Korupsi Rp5,2 Miliar
Berita Terkait
-
Supervisor Teller BNI Palembang Ditetapkan Tersangka Korupsi Rp5,2 Miliar
-
Ironi Pedagang Pasar 16 Ilir, Bayar Iuran Rp 20 Juta Per Bulan tapi Kios Malah Dirusak
-
Pasca Penjarahan, Pasar 16 Ilir Palembang Tutup: Pedagang Merugi Puluhan Juta
-
SKIN+ & SLIM+ Buka Cabang Pertama di Palembang: Perawatan Kecantikan Berkualitas
-
Ada 44 Kios Pasar 16 Ilir Palembang Dirusak, Dagangan Dijarah, Siapa Dalangnya?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri