SuaraSumsel.id - Kopi Sumatera Selatan (Sumsel) hendaknya semakin dikenal dengan merek dagang (branding) kopi Sumsel. Karena itu, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sumsel bersama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan menginisiasikan pemecahan rekor Muri "Minum Kopi Sumsel Terbanyak di Pinggir Sungai Musi,".
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mengenalkan Kopi Sumsel lebih luas kepada banyak pihak.
"Sumsel sebagai daerah dengan produksi dan luasan kopi yang terbesar, sudah seharusnya kopi-kopi tersebut dikenal dengan merek dagang sebagai kopi Sumsel," ujar Ketua Kadin Sumsel, Affandi Udji, Senin (10/6/2024).
Kopi-kopi Sumsel sudah punya pengalaman tembus ke pasar global namun belum membawa nama Sumsel sebagai sumber asal biji kopinya.
Baca Juga: Ada 7 Kegiatan Seru di Rumah Pintar Bende Seguguk OKI
"Pengalaman dari teman-teman di luar negeri, Kopi Sumsel ini bermerek dagang malah kopi Provinsi lain, padahal asal kebunnya dari perut bumi Sumsel," ujarnya.
Pengalaman lainnya juga mengakui jika kopi Sumsel juga punya kualitas nan mampu bersaing.
"Cerita dari pengalaman teman-teman Kadin yang berada di luar negeri, Kopi Sumsel juga banyak dinikmati dan disukai, kualitasnya juga baik. Kopi Sumselnya ada, namun bukan muncul dengan nama Kopi Sumsel," ucapnya menceritakan.
Karena itu setelah Kadin bersama PJ Gubernur Agus Fatoni mengenalkan (lauching) Kopi Sumsel maka merek kopi ini perlu digaungkan lebih luas.
Pemerintah daerah dengan kepemimpinan PJ Gubernur Agus Fatoni memiliki keinginan agar kopi Sumsel dikenal merek dagangnya Kopi Sumsel.
Baca Juga: KAI Divre III Palembang Sediakan Tiket Libur Idul Adha: Sudah Terjual 59%
Meski Sumsel juga menghasilkan beragam jenis kopi seperti halnya kopi Lahat, kopi Semende, kopi Pagar Alam, kopi Muara Enim, namun hendaknya dikenal bermerek sebagai kopi Sumsel.
"Nanti jadinya apapun kopi dari Sumsel, misalnya kopi Semende bernama Kopi Sumsel, mungkin bisa jadi Kopi Semende Sumsel," ujarnya.
PJ Gubernur Agus Fatoni juga menginisiatifkan membuat Peraturan Gubernur (Pergub) Kopi Sumsel yang nantinya akan menjadi inisiatif Peraturan Daerah (Perda) Kopi.
Langkah-langkah Pemda dengan kolaborasinya bersama Kadin diharapkan mampu menjadikan kopi Sumsel makin dikenal.
"Salah satunya melalui pemecahan rekor Muri tersebut, sama-sama kita bikin kopi Sumsel dikenal, termasuk dengan kualitas yang mampu bersaing," imbuhnya.
Mengenai pelaksanaan pemecahan Rekor Muri ini menjadi rangkaian dari Kadin Expo 2024.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Ada 7 Kegiatan Seru di Rumah Pintar Bende Seguguk OKI
-
KAI Divre III Palembang Sediakan Tiket Libur Idul Adha: Sudah Terjual 59%
-
Belida Tak Lagi Legenda: Upaya Nyata Melestarikan Ikan Endemik Sungai Musi
-
Ada 4.921 Rekening Judi Online Dibekukan, Transaksi Terlarang Diberangus
-
Kesalahan Medis, Kemaluan Bocah OKI Terpotong Saat Khitan oleh Kepala Puskesmas
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
Terkini
-
7 Rekomendasi Brand Sepatu Lokal Mulai Rp50 Ribuan, Kualitas Gak Kaleng-kaleng
-
5 Desain Rumah Minimalis dengan Rooftop yang Stylish dan Fungsional
-
5 Rekomendasi Desain Taman Depan Rumah Subsidi yang Estetis dan Hemat
-
STOP KREDIT! Ini Cara Beli Mobil Pertama Tanpa Riba dan Utang
-
Daftar 10 Link DANA Kaget Terbaru 4 Juli 2025, Cari Cuan Tetap Waspada Penipuan Saldo Digital!