SuaraSumsel.id - Sejumlah harga barang pokok seperti halnya beras disebutkan mengalami kenaikan jelang Lebaran ini. Meski demikian Presiden Jokowi mengatakan harga sejumlah bahan pokok yang ada di Jambi cukup baik.
Presiden juga mengatakan stok beras masih dalam kondisi yang aman. Selain itu, harga sejumlah kebutuhan pokok lainnya juga masih relatif stabil.
"Ya yang paling penting harga-harga semuanya baik, utamanya ini ketemu beras di sini harganya baik," ungkap Presiden usai meninjau pasar tersebut pada Rabu sebagaimana keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden yang diterima di Jakarta.
"Stoknya tidak ada masalah, ini tadi yang SPHP (stabilisasi pasokan dan harga pangan) juga ada semua dari Bulog, artinya secara stok ada. Harga juga tadi saya lihat baik, sama seperti harga-harga bawang merah, bawang putih, semuanya sama seperti pasar di Merangin (Kabupaten Merangin, Jambi) tadi," kata Presiden.
Baca Juga: Bersiap Mudik? Hati-hati, Ini 10 Wilayah Rawan Banjir dan Longsor di Sumsel
Presiden juga sempat menyapa dan menerima ajakan swafoto dari para pedagang dan masyarakat yang hadir di Pasar Tanjung Bungur.
Wendi, pedagang beras dan telur yang mengaku tidak menyangka bisa bertemu dengan Presiden Jokowi.
"Senang sekali, kapan lagi kan ketemu sama orang nomor satu di tempat kita ini," ucap Wendi.
Senada, Feri Siahaan, warga sekitar yang sengaja datang ke pasar untuk bertemu Presiden turut menyampaikan kegembiraannya. Menurutnya, kedatangan Presiden ke Kabupaten Tebo sebagai sebuah sejarah.
"Bangga sekali, bersyukur bisa datang ke sini, memang suatu berkat bagi kami datang Bapak Presiden. Kepengin (bertemu) orang nomor satu di Indonesia, belum pernah sejarahnya presiden ke sini," ujar Feri.
Baca Juga: Berburu Takjil di Jambi, Ini Sederet Makanan Favorit yang Diborong Jokowi
Turut mendampingi Presiden dalam kunjungan ke Pasar Tanjung Bungur, yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Tebo Varial Adhi Putra. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Ikut Kunker Prabowo ke Abu Dhabi, Momen Jurnalis Suara.com Salat Berjemaah di Masjid Jokowi yang Super Megah!
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
-
Bongkar soal Kebijakan Impor Gula, Tom Lembong Ngaku Diperintah Jokowi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?