Tasmalinda
Sabtu, 14 Oktober 2023 | 17:36 WIB
Ria Ricis berwisata di sungai Musi Palembang. [Instagram]

SuaraSumsel.id - Selebgram sekaligus YouTuber Ria Ricis ternyata menghabiskan waktu di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel). Sebagai kota kelahiran, kunjungan Ria Ricis ke Palembang disebut pulang kampung.

Dia pun menghabiskan waktu liburan tersebut dengan berwisata di Sungai Musi Palembang. Sungai Musi ialah icon dari kota Palembang yang memang ramai didatangi wisatawan.

Ria Ricis pun membagikan momen liburannya ke kota Palembang di media sosial. 

Dia membagikan sejumlah foto momen video dan foto. Dia awalnya memperlihatkan tengah berada di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB).

Baca Juga: BI: 3 Hal Ini Penting Memperkuat Ekosistem Ekonomi Syariah Digital di Sumsel

Kemudian ia pun  menaiki kapal getek guna mengarungi Sungai Musi. 

Momen ini dimanfaatkan Ria Ricis, dengan mengabdikan sejumlah foto dan video. Namun sayangnya, posisi duduk yang kerap diabadikan Ria Ricis kerap tidak dianjurkan.

Misalnya ia berbaring di ujung kapal getek yang tentu sangat berbahaya, jika kapal mengarungi arus sungai Musi yang tinggi.

Lain momen saat Ria Ricis berada di ujung kapal yang memang penumpang kapal getek tidak diharapkan melakukan hal tersebut karena berbahaya.

Apalagi berdasarkan aturan perhubungan perairan, sangat dianjurkan jika penumpang kapal getek menggunakan pelampung sebagai pelengkap keselamatan.

Baca Juga: Mantan Ketua Kadin Eddy Ganefo Ditahan Kejati Sumsel Karena Kasus Penipuan

Meski demikian, banyak juga yang memuji foto dan momen yang dibagikan Ria Ricis.

Di media sosial instagram Ria Ricis, sejumlah netizen mengingatkan kondisi kota Palembang yang masih diselimuti kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

"Selamat datang ria ricis di kota kami yang tercinta palembang .mohon maaf atas ketidak nyamanan nya ke palembang di karenakan kabut asap..semoga sehat dan sukses selalu..wong kito galo," ujar netizen.

Load More