Tasmalinda
Minggu, 20 Agustus 2023 | 12:04 WIB
Pemadaman karhutla di Ogan Ilir. Karhutla bikin jarak pandang di jalan tol Palindra menurun. [ANTARA]

SuaraSumsel.id - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali terjadi di Ogan Ilir Sumatera Selatan (Sumsel), di akhir pekan ini. Karhutla terjadi sejak Kamis (17/8/2023) meski sudah berangsur padam pada Sabtu (19/8/2023). Meski demikian karhutla ini dirasa menganggu pengendara di jalan tol Indralaya, Palindra.

Karhutla terjadi di Km 16 Ogan Ilir, Sumsel. "Sempat khawatir. Karena kan kejadian karhutla, sering terjadi malam sehingga mempengaruhi jarak pandang berkendaraa, kemarin," ujar Renzu, pengendara jalan tol Palindra.

Kepala Bidang Penanganan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel Ansori mengungkapkan api karhutla sudah berhasil dipadamkan, meski masih meninggalkan sisa-sisa yang membutuhkan pendinginan.

"Tim terpadu memadamkan, mulai dari Manggala Agni, BPBD OI, dan ada dari posko kami provinsi yang memang posko di sana. Personel kami 15, Manggala Agni 10, dan BPBD OI 10," ujarnya. 

Baca Juga: Lengkap! Berikut Nama-Nama Bawaslu Kota dan Kabupaten Se-Sumsel yang Dilantik Hari Ini

"Kebakarannya itu di semak belukar, sepertinya lahan terlantar. Api sempat merambat ke lokasi lainnya, yang terjadi di hamparan di dekat tol Palindra," kata Ansori menjelaskan.

Dia menungkapkan tim terpadu sudah turun guna memadamkan api karhutla. "Ada juga yang menjalar ke dekat tol Palindra," sambungnya.

Ansori sebelumnya mengungkapkan jika cuaca yang panas dan angin kencang menyebabkan karhutla makin membesar di kawasan kilometer 16 tol Palindra. 

"Satuan pemadaman darat dan udara sudah maksimal melakukan pemadaman,” kata Ansori, Jumat (18/8/2023) lalu. 

Baca Juga: Bukan Pejabat Pemkot, Kanwil Kemenkumham Sumsel Dicalonkan PJ Wali Kota Palembang

Load More