SuaraSumsel.id - Malam makin larut namun tiba-tiba terdengar tangisan bayi yang kian keras dan nyaring. Saat ditelusuri tangisan bayi itu berasal dari bungkusan kain yang diletakkan di sofa di teras rumah warga 8 Ilir Palembang, Samsiyah (45).
Betapa terkejutnya Samsiyah (45), warga Setunggal Gang Kenangan 1 Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur 3, Palembang, saat melihat bayi laki-laki berparas ganteng di sofa rumahnya, Selasa (24/5/2022) pukul 00.15 WIB.
“Bayinya laki-laki nangis kami dengar dan masih seger terlihat dan masih tercium wangi minyak telon,” melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Selasa (24/5/2022).
Pada bayi tersebut masih melekat lilitan tali pusar, sehingga diduga baru berusia sekitar tiga hari dilahirkan. Di bayi yang dililit kain tersebut juga ditemukan beberapa lembar uang.
“Tidak ada nama atau pesan surat. Hanya saja kami melihat ada uang ratusan ribu yang diselipkan dari bedaknya, namun kami tak berani mengambillnya,” jelas Samsiah.
Warga 8 ilir Palembang ini pun kemudian bergegas melaporkan ke RT dan polisi.
“Kami juga sempat ditanya ke petugas perihal penemuan bayi tersebut,” katanya.
Aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Ilir Timur II Palembang, Sumatera Selatan, menitipkan seorang bayi laki-laki, yang diduga dibuang oleh orang tua kandungnya, ke rumah sakit (RS) untuk menjalani perawatan.
“Bayi yang ditemukan warga itu kami serahkan dan titipkan ke Rumah Sakit Bhayangkara Mohamad Hasan guna perawatan intensif,” kata Kepala Polsek Ilir Timur II Palembang Kompol Fadilah Ermi di Palembang, Selasa.
Baca Juga: PT BAU dan PT SBP Dilaporkan Merusak Lingkungan, Pemprov Sumsel Beri Tanggapan Ini
Bayi laki-laki tersebut ditemukan oleh Rumanto (55), warga Jalan Setunggal, Kelurahan 8 Ilir, pada Selasa (24/5) dini hari tadi sekitar pukul 00.00 WIB.
Tag
Berita Terkait
-
Bayi Laki-laki Ditemukan Warga 8 Ilir Palembang Dititipkan di RS Bhayangkara
-
Detik-detik Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga 8 Ilir Palembang
-
Menko Luhut Binsar Panjaitan Turut Menangani Minyak Goreng, Netizen: Semua Urusan Dah
-
Tangisan Bayi Laki-laki Bikin Warga 8 Ilir Heboh Tengah Malam, Ditinggalkan di Teras Rumah
-
PT BAU dan PT SBP Dilaporkan Merusak Lingkungan, Pemprov Sumsel Beri Tanggapan Ini
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Tempa Takdirmu! Berikut Kumpulan 'Mantra' Prompt AI Edisi Lord of the Rings
-
Selamat Tinggal Karet dan Sawit? Ini 5 'Harta Karun' Ekonomi Baru Sumsel di 2026
-
Wanita Hamil Ditemukan Tewas di Hotel Palembang, Tangan Terikat dan Ada Luka Lebam
-
Dana Kaget Hari Ini: Klaim 9 Link Aktif dan Tambah Saldo Gratis Sekarang!
-
Siap-siap Kaget! 5 Profesi 'Remeh' Ini Gajinya Diramal Salip ASN di Sumsel 2026