SuaraSumsel.id - Tol pertama di provinsi Bengkulu, tol Bengkulu - Taba Penanjung dengan panjang 17,6 kilometer segera diresmikan pada Juli mendatang.
Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah di Bengkulu, Kamis, mengatakan bahwa pihaknya dan PT Hutama Karya telah menyepakati peresmian jalan tol pertama di Bengkulu pada Juli.
"Kita agendakan pada pertengahan Juni atau awal Juli tergantung jadwal dari Presiden RI Joko Widodo," kata Rohidin.
Saat ini konstruksi jalan tol tahap pertama Bengkulu - Taba Penanjung telah 100 persen sehingga dapat digunakan. Tol tersebut memiliki kecepatan rencana sebesar 80 km/jam dan memiliki waktu tempuh lebih kurang 15 menit dari Bengkulu ke Taba Penanjung yang sebelumnya memakan waktu sekitar satu jam.
Tol tersebut memiliki 21 jembatan, dua simpang sebidang dan satu buah interchange serta konstruksi yang membelah bukit dan menyeberangi Lembah serta Sungai.
Untuk jumlah jembatan dalam tol tersebut cukup banyak dan terdapat jembatan panjang dengan sembilan bentang sebanyak dua buah dengan total panjang jembatan masing-masing kurang lebih 300 meter.
Untuk pembangunan jalan tol Bengkulu - Lubuk Linggau tahap kedua yaitu dari Taba Penanjung ke Kabupaten Kepahiang sepanjang 23,7 kilometer segara dimulai.
Pembangunan tahap kedua tersebut telah disetujui oleh Kementerian PPN/Bapprnas RI pada acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2022.
Program pembangunan tersebut telah masuk dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) pada anggaran 2023. (ANTARA)
Baca Juga: Kiai Cak Amir, Ketua PWNU Sumsel Diangkat Jadi Komisaris Independen PT Pupuk Sriwidjaja
Berita Terkait
-
Mobil Dinas Kadishub Mukomuko Tabrak Pemotor, Tangan Korban Patah dan Keluar Darah dari Telinga
-
Terluka Parah, Warga Mukomuko Digigit Buaya di Sungai Air Hitam
-
Pantas Sikapnya Dipuji Netizen, Arsy Hermansyah Ternyata Punya Garis Keturunan Bangsawan dan Raja
-
Jadi TO Polisi Gegara Nyabu, 2 ASN di Bengkulu Ending-nya Cuma Direhab
-
Danau Dendam Tak Sudah Berpotensi Raih Cuan Rp 361 Juta per Bulan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi