SuaraSumsel.id - Kisah sedih ini dialami jenazah Bayu Bambang Anugerah, bocah 11 tahun yang tenggelam di bekas galian tanah di Sungai Rengit, Banyuasin, Sumatera Selatan.
Karena pihak keluarga tidak memiliki uang menyewa ambulans, maka jenazah sang bocah warga Talang Kelapa Banyuasin itupun terpaksa dibawa dengan mobil patroli milik Polsek, Rabu (17/2/2021).
Diketahui, jasad korban baru ditemukan setelah tiga jam proses pencarian. Korban Bambang tenggelam saat bermain bersama dua temannya, di lahan bekas galian pembuatan batu bata di Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin.
Setelah ditemukan tenggelam di lahan bekas galian, korban langsung dievakuasi ke ruang isntalansi Forensik RS Hasan Palembang.
Baca Juga: Tahun Ini, Musi Banyuasin Punya 12 Event Pariwisata
Dari lokasi kejadian menuju rumah sakit, jaraknya cukup jauh.
Ibu korban Katemi (60) yang mengetahui anaknya sudah tak terselamatkan, tak kuasa menerima kenyataan. Ia terus menangis dan memeluk sang anak. Sedangkan Suaminya, Katimin (68) berusaha menenangkan.
Katimin mengakui, tidak punya uang menyewa mobil ambulans. "Jadinya dibawa pakai mobil polisi," ungkapnya.
Dokter Forensik RS Hasan Palembang memastikan, tidak menemukan tanda kekerasan pada korban.
“Tidak ada tanda-tanda kekerasan fisik. Sudah meninggal dunia sekitar kurang empat jam atau saat tenggelam,” tegas dr Mansuri, SpKF, usai melakukan pemeriksaan terhadap korban, Rabu (17/1/2021).
Baca Juga: Ketika Polisi Asli Ditilang Polisi Gadungan di Jalan Raya
Namun saat dibawa ke rumah duka, pihak keluarga mengaku tidak memiliki uang guna menyewa ambulans guna membawa jenazah.
Berita Terkait
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Usut Kasus Baru, KPK Geledah 2 Kantor Pemkab Musi Banyuasin
-
Hariz Azhar Bongkar Dugaan Pelanggaran HAM dan Orang Kuat di Balik Operasi Tambang PT GPU
-
Mobil Patroli Polsek Tanah Abang Diduga Dibakar saat Demo Tolak RUU Pilkada, 3 Orang Ditangkap!
-
Gila! Ayah Perkosa Anak Kembar hingga Kuliah, Bejatnya SNS Jadikan 2 Putrinya Budak Seks Sejak Umur 9 Tahun
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Kiper Berdarah Belanda Klarifikasi Soal Patrick Kluivert: Fokus Pekerjaan Sendiri
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melesat Hampir Tembus Rp2 Juta/Gram
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
Terkini
-
Momen Haru 305 Lansia Indralaya Resmi Diwisuda, Ini Kisah di Baliknya
-
Helmy Yahya Resmikan AKKSI Sumsel: Misi Bangun Palembang Dengan Konten Positif
-
Cek Link Dana Kaget 15 April 2025! Saldo Gratis Cair, Bisa Langsung Bayar Listrik!
-
Sempat Gandeng RK, Kini Herman Deru Siapkan Rp100 Miliar Bangun Pasar Cinde
-
Pembelian Emas di Palembang Dibatasi, Harga Tembus Rekor Rp10,8 Juta per Suku