SuaraSumsel.id - Bantuan pembiayaan sekolah atau dikenal beasiswa diberikan terhadap dua orang anak berprestasi dari Suku Anak Dalam (SAD) yang berada Desa Muara Medak Kecamatan Bayung Lencir, Musi Banyuasin (Muba).
Bupati Muba Dodi Reza Alex memberikan beasiswa prestasi kepada Fatmawati dan Aditia yang saat ini sedang menempuh sekolah formal di MTs Mahdaliyah Jambi.
Sebelumnya mereka semasa sekolah dasar menempuh pendidikan informal di Sekolah Apung yang dikelola oleh PHE Jambi Merang di pedalaman hutan di Desa Muara Medak, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Muba.
"Terimakasih pak Bupati. Bantuan ini sangatlah membantu kami," ujar Fatmawati salah satu anak SAD yang menerima bantuan beasiswa dari Bupati Muba ketika dibincangi usai menerima beasiswa, Minggu (20/12/2).
Senada dengan Fatmawati, Aditia juga menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pihak Pemerintah Kabupaten Muba yang telah memberikan bantuan beasiswa ini.
"Kami akan lebih giat lagi dalam mengejar cita-cita, pak bupati saja semangat sekali mendorong kami agar kami menjadi anak yang berprestasi. Cita cita saya adalah membuat bangga kedua orang tua saya," ujarnya.
Sementara itu, Camat Bayung Lencir M Imron menjelaskan pihaknya memberikan apresiasi terhadap program pendidikan terhadap suku anak dalam dari PHE Jambi merang.
"Selain mendapat beasiswa agar para anak ini bisa menempuh sekolah format, pihaknya membantu proses pembuatan akte serta kartu keluarga mereka. Selain itu pihak pemerintah kecamatan Bayung Lencir juga peralatan Feckeijing (Seailer) sebagai alat agar anak-anak ini bisa membuat berbagai kreatifitas salah satunya yang telah jadi adalah pembuatan cireng,” jelasnya.
Bupati Muba Dodi Reza Alex, mengapresiasi pihak PHE Jambi-Merang yang sudah melakukan upaya meningkatkan mutu pendidikan anak-anak SAD di Desa Muara Medak.
Baca Juga: Kisah Perempuan Pejuang Pembela HAM Petani Batanghari yang Diintimidasi
“Saya terus mensuprot anak-anak berprestasi di SAD Desa Muara Medak, karena Kabupaten Muba sangat konsen dalam meningkatkan mutu pendidikan,”ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna