SuaraSumsel.id - Sepanjang 23,315 KM ruas jalan di kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan telah diperbaiki. Jalan yang jadi bakal jadi penghubung menuju pintu exit jalan tol tersebut kini dalam kondisi mulus.
Jalan kabupaten yang diperbaiki melintasi wilayah Sukarami-Simpang Sari-TanahAbang-Saud-Selabu-Dawas-Berlian Makmur.
Dengan mengenakan jaket boomber dan kaos oblong, Sabtu (19/12/2020) pagi Bupati Dodi Reza Alex Noerdin meninjau lokasi jalan tersebut.
"Secara bertahap, jalan Dawas ini diperbaiki dan Alhamdulillah di sepanjang 23 kilometer sudah mulus total," ucap Dodi Reza di Dawas, Keluang.
Baca Juga: Seruan Aksi 1712 Beredar di Media Sosial, Polda Sumsel Siagakan Personil
Ia menjelaskan peningkatan Sukarami-Simpang Sari-TanahAbang-Saud-Selabu-Dawas-Berlian Makmur (C2) ini dilakukan guna menyambungkan jalan exit tol nantinya.
"Jalan ini salah satu ruas jalan strategis Kabupaten yang menghubungkan 2 ruas jalan nasional yaitu jalan negara Sekayu- Mangun Jaya - Lubuk Linggau dan jalan negara Betung - Sungai Lilin - Jambi," jelasnya.
Ruas jalan Sukarami - C2 ini, bakal jadi ruas jalan yang terhubung langsung dengan rencana exit tol Betung-Jambi.
Menurut Kepala Dinas PUPR Muba, Herman Mayori panjang fungsional jalan 67,750 km dan panjang efektif jalan yang dikerjakan tahun 2020 sepanjang 23,315 km. Dengan nilai kontrak Rp. 68 miliar dikerjakan PT.Perdana Abadi Perkasa.
"Perbaikannya berupa pekerjaan aspal hotmix AC-BASE dan AC-BC dan ada juga dengan beton," terang Herman.
Baca Juga: Dear Penyuka Musik Dangdut di Sumsel, Pendaftaran Ajang Suara Segera Dibuka
Berita Terkait
-
Sosok Sopir Truk Kecelakaan Maut Exit Tol Bawen: Jadi Tersangka, Ternyata Cuma Punya SIM A
-
4 Fakta Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen Semarang
-
Penyebab Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen, Polisi Ungkap Jumlah Korban Jiwa
-
Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Exit Tol Bawen, 3 Orang Tewas
-
Tiga Meninggal di TKP, Korban Tewas Kecelakaan di Simpang Bawen Bertambah Jadi 4 Orang
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun