SuaraSumsel.id - Bagi para suporter dan pecinta klub Sriwijaya FC bersiap dengan edisi khsusus produk perbankan yang bakal dikeluarkan Bank Sumselbabel.
Manajemen Sriwijaya FC menyatakan atas kerjasama yang sudah dilakukan, Bank Sumsel Babel tengah mengembangkan promosi Sriwijaya FC melalui produk perbankannya, seperti pada kartu Anjungan Tunai Mandiri atau ATM.
Hal ini disampaikan Manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin saat mengenalkan jersey pada acara car free day di Kambang Iwak Park, Minggu (14/11/2020).
Diungkapkannya berbagai upaya menumbuhkan rasa kecintaan terhadap klub terus dilakukan bersama dengan masyarakat Sumatera Selatan, terutama para suporter.
Misalnya saja, mengenalkan jersey yang dijual langsung oleh Pembina Sriwijaya FC sekaligus Gubernur Sumsel, Herman Deru.
“Nantinya, bakal ada produk bank Sumselbabel, khusus suporter Sriwijaya FC atau masyarakat pecinta Sriwijaya, yakni dalam bentuk ATM,” ujarnya.
Kartu Anjungan Tunai Mandiri atau ATM ini akan berlogo khusus Sriwijaya FC sekaligus foto-foto para pemainnya.
Edisi khusus ini akan mensasar para suporter.
Sehingga kartu anggota kelompok pendukung akan berfungsi seperti ATM, yang juga memudahkan guna suporter mengatur keuangannya.
“Nanti para suporter juga bisa menabung Rp50.000 atau Rp100.000, yang kemudian kartu anggotanya bisa juga untuk transaksi perbankan,” terang ia.
Hendri juga berharap jersey Sriwijaya FC yang dijual ke publik dapat menjadi souvenir wisatawan saat berkunjung ke Sumatera Selatan.
“Kami pun nanti akan bekerjasama dengan UMKM bank Sumsel Babel agar bisa memproduksi jersey dengan kualitas harga terjangkau,” pungkasnya.
Hadir juga Pembina Sriwijaya FC, Herman Deru yang menginginkan jersey ialah bagian dari kecintaan masyarakat dan publik pada klub meski di masa pandemi dan masih belum bisa berlaga kembali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna