-
PLN UP3 Palembang menjadwalkan pemadaman listrik pada Sabtu 15 November 2025.
-
Pemadaman berlangsung pukul 09.00 sampai 12.00 WIB untuk pemeliharaan jaringan.
-
Sejumlah kawasan di Palembang seperti Bukit Indah, Lubuk Saung, dan Bom Berlian masuk wilayah terdampak.
SuaraSumsel.id - Warga di sejumlah kawasan Palembang diimbau bersiap menghadapi pemadaman listrik sementara pada Sabtu, 15 November 2025. PLN UP3 Palembang mengumumkan jadwal pemeliharaan jaringan yang berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB.
Pemeliharaan ini dilakukan pada pekerjaan kroket/pemeliharaan konstruksi dan ROW, yang bertujuan menjaga keandalan jaringan di beberapa titik padat pelanggan. Durasi pemadaman bersifat estimasi dan bisa berubah menyesuaikan kondisi lapangan.
Lokasi yang Terdampak Pemadaman
Warga yang tinggal di area berikut berpotensi mengalami listrik padam sementara:
Baca Juga:Listrik Padam di Paripurna DPRD Sumsel, Benar Gangguan Teknis atau Ada yang Janggal?
- Jalan Merdeka Pangkalan Balai
- Perumahan Villa Bukit Indah
- Jalan Bukit Indah
- Cangkring
- Lubuk Saung
- PDAM Lubuk Saung
- Jalan Cahaya Berlian
- Kompleks Bom Berlian
- Kedondong Raya
- Dan wilayah sekitarnya
PLN mengimbau masyarakat untuk menyiapkan kebutuhan penting sebelum jadwal pemeliharaan dimulai, terutama bagi yang menggunakan peralatan medis, pelaku UMKM, serta pekerja yang mengandalkan perangkat elektronik.
Dalam keterangan resminya, PLN juga mengingatkan bahwa jadwal ini bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kondisi sistem dan situasi lapangan. Jika terjadi pemadaman di luar jadwal, pelanggan diminta melapor melalui aplikasi PLN Mobile atau menghubungi Contact Center PLN 123.